Jangan Anggap Sepele! 4 Gejala Ini Jadi Tanda Awal Stroke Kata dr. Saddam Ismail, Kenali Cirinya

- 3 Januari 2024, 19:30 WIB
Ilustrasi stroke.
Ilustrasi stroke. /Pixabay/VSRao/

"Ketika kadar gula darah tinggi terus tidak terkontrol, dalam waktu yang lama bisa merusak pembulu darah. Pelan-pelan tubuh akan digerogoti jika gula darah tinggi," ucapnya.

Baca Juga: Efeknya Luar Biasa! Ini 5 Bahan Dapur yang Punya Khasiat Usir Vertigo, Segera Perbanyak Stoknya

Kolesterol tinggi

Kadar kolesterol tinggi menurut dr. Saddam Ismal juga adalah gejala awal stroke.

"Kadar kolestrol yang tinggi jika dibiarkan dalam waktu yang lama, ini nanti bisa merusak dinding pembulu darah, pembuluh darahnya bisa menyempit akhirnya bisa mengalami stroke," ujar dr. Saddam Ismail.

Tekanan darah tidak terkontrol

Tekanan darah yang tidak terkontrol jangan sampai dibiarkan, karena itu juga bisa jadi gejala awal stroke. Tekanan darah yang tidak terkontrol bisa merusak tubuh dan pembuluh darah kata dr. Saddam Ismail.

"Karena tekanan darah yang tinggi tersebut 200 tidak terkontrol ini bisa tiba-tiba terken stroke, pembuluh darah di otak bisa pecah mendadak," ujarnya.

Selain 4 gejala tersebut, ada satu kebiasaan yang bisa menciptakan gejala awal stroke, yakni merokok. Sang dokter menjelaskan, kebiasaan merokok ternyata bisa memicu terjadinya stroke.

Rokok mengandung zat-zat kimia yang bisa merusak tubuh termasuk merusak pembuluh darah. Mengabaikan Transient Ischemic Attac (TIA) atau stroke ringan juga dapat mengakibatkan stroke permanen.

"Perokok memiliki resiko lebih tinggi mengalami stroke dibandingkan dengan yang tidak merokok," kata dr. Saddam Ismail.***

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x