Ada Kombinasi Warna Hijau dan Merah Muda, Aglonema Adelia Jadi Jenis yang Sering Diburu Kolektor Aglonema!

- 23 Juli 2022, 08:45 WIB
Aglonema Adelia
Aglonema Adelia /Tangkap layar YouTube/Flower Fun

MAPAY BANDUNG - Aglonema adelia termasuk ke dalam daftar tanaman aglonema yang paling populer di kalangan kolektor, karena mempunyai ciri dan warna yang bisa memanjakan mata.

Di antara banyaknya ciri khas, aglonema adelia dikenal mempunyai kombinasi warna hijau dan merah muda yang indah.

Kombinasi warna inilah yang menjadi daya tarik tersendiri bagi aglonema adelia. Sekaligus, menjadi salah satu jenis aglonema yang paling diburu oleh para kolektor Aglonema.

Baca Juga: Pengundang Hoki dan Rezeki Berlimpah, Inilah 4 Jenis Perkutut yang Cocok Dipelihara di Rumah

"Aglonema Adelia mempunyai permukaan daun yang terdapat kombinasi warna hijau minim, menyerupai bercak atau garis tipis yang tidak merata," tutur salah seorang kolektor Aglonema, yang dikutip MapayBandung.com dari YouTube Flower Fun, Jumat 22 Juli 2022.

Di pasaran, aglonema adelia berada di kisaran harga yang relatif murah.

"Aglonema Adelia akan dibanderol dengan harga kisaran Rp150 ribu hingga Rp300 ribuan," tuturnya.

Baca Juga: Unik! Punya Kebiasaan Saat Buang Kotoran, Ini Tuah Burung Perkutut Pengumpul Rezeki

Bagi anda yang ingin memelihara tanaman aglonema di rumah, maka anda bisa memilih Aglonema adelia.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x