Mulai Sekarang Perbanyaklah Gerakan 1 Ini, dr. Zaidul Akbar: Bisa Tingkatkan Kesehatan Jantung dan Otak

- 30 Maret 2022, 15:45 WIB
Dokter Zaidul Akbar menyebutkan ada gerakan yang sangat baik untuk meningkatkan fungsi jantung dan otak.
Dokter Zaidul Akbar menyebutkan ada gerakan yang sangat baik untuk meningkatkan fungsi jantung dan otak. /Tangkap layar YouTube.com/dr. Zaidul Akbar Official

 

MAPAY BANDUNG - Seorang dokter sekaligus penggagas Jurus Sehat Rasulullah, dr. Zaidul Akbar menyarankan kepada kita, agar dapat memperbanyak sujud.

Sujud adalah salah satu gerakan yang mesti diperbanyak, karena dapat memberikan efek kesehatan bagi tubuh, dan yang terbaik adalah mampu meningkatkan kesehatan jantung dan otak.

Lalu, mengapa bersujud bisa meningkatkan kesehatan jantung dan otak? Simak penjelasan dr. Zaidul Akbar berikut ini.

Seperti diketahui, jantung dan otak merupakan dua organ penting dalam tubuh manusia. Tanpa keduanya, tubuh kita tidak bisa bekerja.

Baca Juga: Wajah Glowing Anti Flek Hitam, Cukup Gunakan Resep Ala dr. Zaidul Akbar Ini

"Kerja jantung adalah menyalurkan darah ke seluruh tubuh, dan jantung merupakan organ paling aktif dalam tubuh kita. Itulah tanda kekuasaan Allah Subhanahu Wa Ta'ala, jantung bekerja untuk kita atas perintah Allah," tutur dr. Zaidul Akbar, yang dikutip MapayBandung.com dari buku Jurus Sehat Rasulullah, Rabu 30 Maret 2022.

Sedangkan, otak merupakan bagian tubuh yang paling tinggi dan paling sedikit kesannya secara topografi, untuk dialiri darah, tidak seperti bagian bagian tubuh yang lain.

"Namun dalam Islam, Rasulullah bersabda kepada kita bahwa saat sedekat dekatnya seorang hamba kepada Allah adalah saat dia bersujud. Mengapa demikian? Saat kita sujud, posisi jantung mengarah ke otak. Saat itulah jantung dapat menyalurkan darah ke otak secara optimal," tuturnya.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah