Wanita Mesti Coba! Kuatkan Rambut dengan Konsumsi Minuman Enak dan Segar Ala dr. Zaidul Akbar Ini

- 30 Januari 2022, 08:45 WIB
dr. Zaidul Akbar ungkap gunakan air kelapa yang seperti ini untuk detoks tubuh.
dr. Zaidul Akbar ungkap gunakan air kelapa yang seperti ini untuk detoks tubuh. /Tangkapan layar kanal YouTube/dr. Zaidul Akbar Official

MAPAY BANDUNG - Seorang dokter sekaligus pendakwah dr. Zaidul Akbar mengatakan, Air kelapa berkhasiat baik untuk menguatkan rambut.

Sebab, menurut dr. Zaidul Akbar, menjaga kesehatan rambut agar tetap kuat dengan Air kelapa adalah keharusan bagi setiap orang, baik pria maupun wanita.

dr. Zaidul Akbar menjelaskan, Air kelapa dapat dipadukan dengan buah-buahan segar seperti jeruk, sehingga menciptakan cita rasa yang enak, manis dan segar dan tentunya berkhasiat menguatkan rambut.

Baca Juga: Ternyata Keringat Bisa Wangi, Cukup Dengan Lakukan Cara Ini Kata dr. Saddam Ismail

Oleh sebab itu, air kelapa sangat dianjurkan dikonsumsi sebagai minuman sehat sehari-hari.

"Banyak nutrisinya, ada vitamin yang tinggi, yang asalnya dari buah kelapa dan jeruk. Air kelapa mengandung kinetin, yang dapat meluruhkan radikal bebas termasuk logam berat," tutur dr. Zaidul Akbar, yang dikutip MapayBandung.com dari Instagram @dr.zaidulakbar_menujsr, Minggu 30 Januari 2022.

Disebutkan dr. Zaidul Akbar, asam folat pada Air kelapa mempunyai khasiat untuk menguatkan rambut, dan menjaga rambut agar tidak mudah rontok.

Baca Juga: Ketombe Dijamin Hilang! Lakukan Cara Alami Ini Kata dr. Saddam Ismail

"Kandungan dalam jus air kelapa muda dan jeruk ini, mengandung asam folat tinggi dan mineral, baik untuk menguatkan akar rambut," kata dr. Zaidul Akbar.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x