Bukan Hanya Enak, dr. Zaidul Akbar Beberkan Manfaat Luar Biasa Konsumsi Tempe dan Tape untuk Kesehatan

- 14 Januari 2022, 20:15 WIB
Ilustrasi tempe. Bukan Hanya Enak, dr. Zaidul Akbar Beberkan Manfaat Luar Biasa Konsumsi Tempe dan Tape untuk Kesehatan
Ilustrasi tempe. Bukan Hanya Enak, dr. Zaidul Akbar Beberkan Manfaat Luar Biasa Konsumsi Tempe dan Tape untuk Kesehatan /Pixabay.com/Dian A. Yudiantoro



MAPAY BANDUNG - Dokter yang juga seorang praktisi herbal dr. Zaidul Akbar membeberkan manfaat tempe dan tape untuk kesehatan tubuh.

Menurut dr. Zaidul Akbar, tempe dan tape memiliki kandungan dan nutrisi yang baik serta diperlukan oleh tubuh.

Selain itu, dr. Zaidul Akbar menyebutkan bahwa tempe dan tape merupakan salahsatu makanan fermentasi yang berkualitas dan halal sehingga aman untuk dikonsumsi.

“Ada khamr tapi masa kita minum khamr atau alkohol tentu tidak. Indonesia punya produk yang sangat baik yang pernah beberapa kali saya posting yang merupakan produk fermentasi namanya tempe atau tape,” ujar dr. Zaidul Akbar.

Baca Juga: BENAR ATAU KEBETULAN? Indigo Hard Gumay Ramal Gempa 6,7 MagnitudoJadi Awal Bencana Tahun 2022

Dilansir MapayBandung.com dari video kanal Youtube dr. Zaidul Akbar Official pada Jumat 14 Januari 2022, dr. Zaidul Akbar membeberkan mengenai manfaat mengkonsumsi tape dan tempe.

Menurut dr. Zaidul Akbar, manfaat mengkonsumsi tempe dan tape sangat luar biasa karena semua jenis makanan fermentasi dikenal sebagai probiotik.

Probiotik sendiri adalah bakteri baik yang mensuplai tubuh kita atau menguatkan tubuh mulai dari kepala sampai ujung kaki.

Baca Juga: dr. Saddam Ismail Bongkar Habis Penyebab Wajah Keriput, Salah Satunya Kebiasaan yang Sering Dilakukan Ini

Selain itu manfaat mengkonsumsi makanan fermentasi atau yang lebih dikenal dengan probiotik menurut dr. Zaidul Akbar adalah sebagai berikut:

1. Meningkatkan kecerdasan

2. Memperbaiki lambung

3. Memperbaiki otak

4. Memperbaiki jantung

Selain itu, dr. Zaidul Akbar menerangkan selain mengkonsumsi probiotik seperti tempe dan tape, disarankan juga mengkonsumsi makanan perpaduan antara probiotik dan prebiotik.

Baca Juga: Pemkot Bandung Beri Kabar Terbaru Soal Lelang Stadion GBLA, Begini Kata Plt Wali Kota

Jika makanan probiotik dicampurkan dengan makanan prebiotik seperti kurma, maka akan menjadi produk makanan sinbiotik yang mempunyai segudang manfaat untuk tubuh salahsatunya dapat meningkatkan kecerdasan.

“Selain mencerdaskan otak, seseorang yang rutin mengkonsumsi jenis makanan perpaduan antara probiotik dan prebiotik akan cenderung memiliki jantung yang sehat dan tidak ada masalah dalam buang air besar," kata dr. Zaidul Akbar.***

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x