Jaga Daya Ingat Otak hingga Atur Lemak Tubuh, dr. Zaidul Akbar: Perbanyak Minum Air Ini dari Sekarang

- 9 Januari 2022, 12:15 WIB
Resep sehat untuk nyeri haid dan program hamil menurut dr. Zaidul Akbar
Resep sehat untuk nyeri haid dan program hamil menurut dr. Zaidul Akbar /Tangkap layar YouTube/ dr. Zaidul Akbar Official/


MAPAY BANDUNG - Seorang dokter sekaligus pendakwah dr. Zaidul Akbar, kali ini akan membeberkan khasiat yang akan didapatkan dari mengkonsumsi air putih.

Menurut dr. Zaidul Akbar, dengan mengkonsumsi air putih, setidaknya kita akan mendapatkan manfaat seperti daya ingat otak akan lebih terjaga, hingga lemak di tubuh pun bisa terkontrol.

Maka dari itu, dr. Zaidul Akbar menyarankan kepada masyarakat untuk tetap mengkonsumsi air putih.

Baca Juga: Kisah Nyata! Teror Arwah Spirit Doll Hantui YouTuber Amerika Gegara Tak Berikan Segelas Susu, Begini Kisahnya

Seperti dilansir MapayBandung.com dari Instagram @zaidulakbarresep, Minggu 9 Januari 2022, ada 7 manfaat dahsyat yang dimiliki oleh air putih, di antaranya:

- Sehatkan pencernaan 
- Menjaga tekanan darah
- Tingkatkan daya ingat otak
- Menghindari penyakit jantung 
- Menjaga kepadatan tulang
- Menjaga kesehatan kulit 
- Mengatur lemak tubuh.

Baca Juga: Jantung Tenang, Peredaran Darah Baik, Minum Air Rebusan Dua Bahan Ini Kata dr. Zaidul Akbar

"Air putih merupakan air yang paling gampang ditemukan di banyak tempat. Kurangi minum minuman yang kemasan, apalagi yang ada tambahan gula tinggi. Engga baik buat tubuh kalau tiap hari minumnya itu terus, ganti sama air putih," tutur dr. Zaidul Akbar.

Menurut dr. Zaidul Akbar, air putih terbukti sangat berkhasiat untuk meningkatkan daya ingat otak.

"Kandungan kalium dalam air putih bisa mengaktifkan elektrolit yang ada di otak, sehingga dapat meningkatkan daya ingat dan konsentrasi," katanya.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah