Resep Dimsum Ayam Rumahan, Makanan Enak untuk Anak

19 Mei 2023, 19:45 WIB
Resep Dimsum Ayam Udang, pas untuk Menu Buka Puasa/Tangkapan Layar/YouTube Devina Hermawan /

 

MAPAY BANDUNG - Berikut ini resep dimsum ayam rumahan yang bisa jadi rekomendasi makanan enak untuk anak di rumah.

Dimsum ayam ini sesuai resep dari Chef Devina Hermawan yang bisa dibuat di rumah karena cukup mudah.

Bagi anda yang ingin membuatnya sendiri, Chef Devina Hermawan membagikan resep murah dan tentunya enak untuk membuat dimsum ayam sendiri di rumah.

Dilansir MapayBandung.com melalui kanal YouTube Devina Hermawan pada Jumat 19 Mei 2023, berikut ini adalah resep murah dan enak membuat dimsum ayam ala Chef Devina Hermawan.

Baca Juga: Jangan Kaget Wajah Jadi Awet Muda, 3 Makanan Ini Wajib Dikonsumsi Kata dr Zaidul Akbar

Bahan untuk membuat adonan siomay ayam udang untuk (15-20 pcs):

Bahan adonan siomay:

- 200 gr paha ayam fillet

- 50 gr kulit ayam 50 gr udang kupas (bisa diganti ayam)

- 2 siung bawang putih

- 1 butir putih telur

- 9 sdm tepung sagu

- ½ sdm garam

- 1 sdm gula

- ½ sdt merica

- ¼ sdt kaldu jamur

- 3 sdm es batu

- 2 sdt saus tiram

- 2 sdt minyak wijen

- 2 sdt kecap asin

- 50 gr wortel parut

- 15-20 kulit pangsit

Baca Juga: Ini Harga Franchise Mixue Terbaru Lengkap dengan Syaratnya

Bahan untuk saus cocol:

- 2 siung bawang putih

- 1 siung bawang merah

- 3 cabai rawit

- 1 cabai merah ukuran sedang

- 6 sdm saus sambal

- 1 sdm cuka 150 ml

- air 2 sdm

- minyak goreng 2 sdt

- gula ½ sdt

- kaldu jamur

Baca Juga: Benarkah Perut Buncit Bikin Keperkasaan Pria Melemah? Ini Penjelasan dr Zaidul Akbar

Langkah untuk membuat :

1. Masukkan ½ ayam, bawang putih, tepung sagu, putih telur, saus tiram, kecap asin, minyak wijen, merica, garam, gula, kaldu jamur, dan es batu ke dalam food processor cincang hingga halus.

2. Masukkan ½ ayam dan udang, cincang sebentar .

3. Pindahkan ke wadah, masukkan ½ parutan wortel, aduk rata.

4. Ambil kulit dim sum, beri 1 sdm adonan lalu bungkus dan beri parutan wortel di atasnya .

5. Kukus siomay 15-20 menit.

6. Untuk saus cocolan, cincang bawang putih, cabai rawit, dan bawang merah. Tumis hingga wangi lalu tambahkan air .

7. Masukkan saus sambal, cuka, gula, dan kaldu jamur. Masak hingga mendidih.

8. Siomay siap disajikan.***

Editor: Haidar Rais

Tags

Terkini

Terpopuler