Sering Putus Cinta atau Pacar Ketahuan Selingkuh? Waspada Sengkala Srigunting Kata Praktisi Kejawen

- 23 Agustus 2022, 14:23 WIB
Ternyata ini yang membuat sering putus cinta dan pacar ketahuan selingkuh, segera lakukan ruwat
Ternyata ini yang membuat sering putus cinta dan pacar ketahuan selingkuh, segera lakukan ruwat /Youtube Dewi Sundari Praktisi Kejawen

MAPAY BANDUNG – Menurut praktisi kejawen Dewi Sundari, sengkala srigunting adalah nasib sial yang membuat seseorang sering putus cinta.

Tak hanya itu, dalam beberapa kasus, sengkala srigunting akan membuat hubungan kandas di tengah jalan hingga sering melihat pacar melakukan selingkuh.

Seperti diketahui, menjadi jomblo dan sering putus cinta adalah momok yang sangat mengerikan.

Walau sudah berusaha mencari jodoh yang sesuai kriteria, namun tetap saja cinta ditolak hingga berakhir menjadi jomblo bertahun-tahun.

Baca Juga: Pakar Kejawen Bongkar Amalan Suami Istri Biar Makin Mesra dan Tidak Berani Selingkuh

Dikutip MapayBandung.com dari kanal YouTube Dewi Sundari Praktisi Kejawen yang diakses pada Selasa 23 Agustus 2022, ada berbagai macam penyebab jomblo dan selalu putus cinta.

“Diantaranya orang yang diinginkan hanyalah ingin main-main, tidak serius, atau menyatakan cinta pada orang yang sudah berpasangan,” tuturnya.

Selain itu ada pula penyebab lain yang diakibatkan karena pendekatan yang kurang baik hingga terjebak pada zona pertemanan.

Diluar semua penyebab yang sering terjadi di masyarakat, ada pula pengaruh lain yang ternyata disebabkan karma.

Baca Juga: Soal Kasus Pembunuhan Brigadir J, Ferdy Sambo Dijadwalkan Jalani Sidang Etik Kamis Ini

Menurut Dewi Sundari, sengkal dapat diakartikan sebagai nasib atau karma buruk yang diterima akibat perbuatan di masa lalu.

“Kalau dalam khazanah kejawen, istilahnya adalah sengkala srigunting yaitu rintangan hidup yang menjadikannya selalu ditolak dalam urusan asmara,” tuturnya.

Seseorang yang telah terkena sengkala srigunting akan selalu mendapat masalah dalam urusan asmara.

Baca Juga: Tayang Malam Ini, Begini Bocoran Cerita Preman Pensiun 6 Episode 3, Bang Edi Tak Puas Akan Kerja Anak Buahnya!

Jika ditolak sekali atau dua kali adalah hal yang wajar dan bisa diterima. Namun apa jadinya jika sering ditolak, putus cinta, hingga pacar ketahuan selingkuh yang terjadi berulang-ulang.

“Jika ditolak terus menerus, berulang kali, bahkan belum pernah sekali pun diterima, maka bisa jadi ini adalah sengkala,” kata Dewi Sundari.

Sengkala atau nasib buruk yang dimaksud praktisi kejawen tersebut yaitu sengkala srigunting.

Keberadaan sengkala srigunting biasanya berupa kumpulan energi negatif yang muncul dalam berbagai hal yang memengaruhi pikiran.

Pikiran ini muncul karena karma buruk yang dilakukan di masa lampau.

Baca Juga: Ingin Perkutut Gacor? Cepat Beri 6 Pakan Utama Ini, Dijamin Ga Bisa Diam

Selain berasal dari perbuatan di masa lalu, sengkala srigunting dapat pula berasal dari bawaan lahir hingga ulah seseorang yang dengki atau iri.

Apa yang harus dilakukan jika terkena sengkala srigunting? Langkah yang harus ditempuh untuk menghilangkan sengkala yaitu melakukan serangkaian ritual sesuai tradisi kejawen.

“Untuk menghilangkan sengkala, harus menghilangkan energi negatif terlebih dahulu dengan melakukan ruwat,” kata Dewi Sundari.

Ruwat adalah ritual yang dilakukan dengan cara mandi menggunakan garam ruwat, kebang setaman, dan berbagai keperluan lain.

Air yang digunakan pun berasal dari air suci serta dilaksanakan di pinggir sungai tertentu atau tepi pantai selatan.***

Editor: Haidar Rais

Sumber: YouTube Dewi Sundari Praktis Kejawen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x