Inilah Pertanda Perkutut yang Bunyi Pada Malam Hari, Berdasarkan Waktu Jam Manggungnya

- 15 Juli 2022, 14:15 WIB
 Berikut ini 5 pertanda saat perkutut bunyi pada malam hari berdasarkan jam manggungnya
Berikut ini 5 pertanda saat perkutut bunyi pada malam hari berdasarkan jam manggungnya /YouTube Kalam Wadi

MAPAY BANDUNG - Inilah beberapa pertanda burung perkutut yang bunyi pada malam hari berdasarkan jam manggungnya.

Setiap waktu manggung burung perkutut yang bunyi pada malam hari ternyata memiliki makna dan pertanda yang berbeda-beda.

Tak hanya pertanda buruk, perkutut yang bunyi pada malam hari berdasarkan waktu manggung nya juga terdapat adanya pertanda baik.

Baca Juga: INFO LOWONGAN KERJA: Astra Otoparts Minimal Pendidikan SMK dan Mengerti Komputer

Berikut ini 5 pertanda saat perkutut bunyi pada malam hari berdasarkan jam manggungnya, dilansir MapayBandung.com dari kanal Youtube Master Perkutut Juara pada Jumat, 15 Juli 2022.

1. Bunyi di jam 8 -10 malam

Firasat burung perkutut yang bunyi pada jam tersebut mengisyaratkan ada orang yang mempunyai niat jahat kepada pemiliknya.

Dalam arti akan terjadi adanya bahaya atau pencuri yang ingin masuk rumah pada malam hari.

Baca Juga: Jarang yang Tahu, Ini Dia Keistimewaan Katuranggan Perkutut Rojowono Banyumili dan Rojolaris

2. Bunyi diantara waktu jam 10-11 malam

Jika burung perkutut tiba-tiba berbunyi pada malam hari antara jam 10-11 malam biasanya merasakan adanya keberadaan makhluk gaib.

Banyak orang yang percaya apabila perkutut tiba-tiba berbunyi di malam hari tandanya ia merasakan lewat ataupun tengah berkomunikasi dengan perkutut.

3. Bunyi pada jam 12-1 malam

Perkutut yang bunyi pada malam hari sekitar pukul 12-1 malam dan jika terjadi terus-menerus sebaiknya pemiliknya mewaspadai hal buruk yang akan datang.

Baca Juga: 22 Nama Bayi Perempuan Dua Suku Kata yang Memiliki Arti Sholehah dan Juga Cerdas, dan Juga Tidak Pasaran

Mitosnya perkutut bunyi pada jam tersebut dianggap menandakan datangnya berbagai kesialan.

Biasanya berupa rumah tangga yang terganggu, kesulitan rezeki hingga kesulitan jodoh dan gagal dalam meraih keinginan dalam hidup.

4. Bunyi antara waktu jam 2-3 dini hari

Jika perkutut bunyi pada pukul 2 atau jam 3 dini hari tandanya burung tersebut seperti ingin memberitahu bahwa waktu sepertiga malam telah datang.

Baca Juga: 4 Tanaman Ini Jangan Biarkan Tumbuh di Halaman Rumah, Rezeki Bisa Seret dan Musibah Datang Bertubi-tubi

Sehingga justru burung perkutut yang berbunyi pada pukul 2 atau 3 dini hari artinya ia sedang membangunkan pemiliknya untuk melakukan shalat tahajud atau shalat malam.

Karena pada waktu sepertiga malam adalah waktu yang baik untuk memanjatkan doa kepada sang pencipta.

5. Bunyi pada jam 4-6 pagi

Insting burung perkutut yang bunyi pada waktu jam 4-6 pagi disebut juga termasuk perkutut katuranggan gedong mengo.

Burung perkutut ini mengingatkan pemiliknya untuk segera bangun pagi dan bergegas untuk melakukan salat subuh dan segera mencari rezeki.

Baca Juga: Hati-hati! 5 Binatang Ini Sering Diajak Kerja Sama Setan untuk Ganggu Kehidupan Manusia Kata Ustadz Faizar

Burung dengan kebiasaan manggung di waktu subuh sangat banyak dicari para penggemar burung, karena dipercaya memiliki tuah positif yang mampu mendatangkan rezeki bagi pemiliknya.

Itulah beberapa pertanda burung perkutut yang bunyi pada malam hari berdasarkan waktu jam manggungnya.***

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x