Tak Perlu Penglaris Pesugihan, Ini 4 Tanda Orang yang Akan Dikejar Rezeki Tanpa Diminta

- 1 Februari 2022, 16:37 WIB
ilustrasi bakso: Tak Perlu Penglaris Pesugihan, Ini 4 Tanda Orang yang Akan Dikejar Rezeki Tanpa Diminta
ilustrasi bakso: Tak Perlu Penglaris Pesugihan, Ini 4 Tanda Orang yang Akan Dikejar Rezeki Tanpa Diminta /PIXABAY/stivianputra87

MAPAY BANDUNG – Setiap orang memiliki garis takdir dan rezeki masing-masing bahkan tanpa pesugihan maupun penglaris sekalipun.

Tak dapat dipungkiri bahwa rezeki sudah diatur oleh yang maha kuasa. Memakai jalan pesugihan maupun penglaris adalah cara yang salah karena hal tersebut dilarang agama dan bertentangan dengan syariat.

Meski sebagian besar orang telah melakukan kerja keras agar mendapat banyak rezeki, banyak yang tidak sabar dan mengambil jalan terlarang pesugihan atau menggunakan penglaris dagangan demi kekayaan semata.

Namun, ada beberapa orang yang akan dikejar rezeki tanpa diminta sama sekali. Dalam kata lain, telah dijamin oleh Tuhan.

Baca Juga: Jangan Tergoda! Seperti Ini Nasib Pelaku Pesugihan Mendutan Gua Sinaga, Berakhir Sangat Tragis

Dilansir MapayBandung.com dari kanal YouTube jamaah nurul qolbi pada Selasa 1 Februari 2022, terdapat 4 tanda seseorang yang kerap didatangi rezeki bahkan tidak pernah memintanya.

1. Suka bersedekah

Seperti yang diketahui, bersedekah merupakan hal yang sangat terpuji. Dengan sedikit memberikan harta dan penghasilan kepada yang membutuhkan maka Tuhan akan melancarkan rezeki.

Secara tidak langsung, rutin melakukan rezeki adalah membantu meringankan seseorang yang tengah terkena musibah dan doa yang teraniaya akan mudah dikabulkan di hadapan Tuhan.

2. Gemar bersyukur

Tidak dipungkiri apabila selalu bersyukur setiap saat maka Tuhan akan menambahkan nikmat kepada umatnya. Selain itu, orang yang senantiasa bersyukur akan dijauhkan dari berbagai macam penyakit yang bersemayam di dalam diri.

Akan tetapi jika tidak mensyukuri nikmat yang diberikan Tuhan maka Dia akan menguranginya dan memberikan siksa yang teramat pedih. Teruslah bersyukur dalam setiap kondisi dan lakukan hal ini setiap hari.

Baca Juga: Nyeleneh! Ritual Pesugihan Mendutan Gua Sinaga, Kaya Mendadak dengan Berkencan Sebanyak-banyaknya

3. Sering meminta ampunan

Meminta ampunan kepada Tuhan adalah cara bagi seorang hamba untuk mendekatkan diri kepada Tuhan atas berbagai dosa yang diperbuat.

Lantas, apa hubungannya meminta ampunan dengan rezeki yang diberikan? Orang yang selalu meminta ampunan dalam kondisi apapun, secara tidak langsung dapat membersihkan hatinya dari segala dosa dan kesalahan.

Marilah kita semua untuk selalu meminta ampunan kepada Tuhan agar hati menjadi bersih dan mendapat nikmat yang telah dijanjikan-Nya.

Baca Juga: Tak Hanya Mistis, Ini Misteri Gunung Malabar Bandung yang Sering Menyesatkan para Pendaki

4. Selalu berdoa dan tak lelah berusaha

Berdoa dan berusaha merupakan satu paket yang mampu mendatangkan rezeki yang tak dapat dipisahkan saat meminta sesuatu kepada Tuhan.

Karena sangat mustahil apabila orang yang berdoa tanpa berusaha akan mampu mendapat apa yang mereka inginkan, begitu pula sebaliknya.

Seperti dalam sebuah ungkapan, barang siapa yang bersungguh-sungguh maka ia akan menerima hasil yang diinginkannya.***

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x