Jodoh, Puncak Karir dan Rezeki Weton Kamis Pon Menurut Primbon Jawa

- 28 Oktober 2021, 14:10 WIB
Weton paling romantis menurut Primbon Jawa.
Weton paling romantis menurut Primbon Jawa. /Tangkap layar/pixabay.com/mskathrynne./

MAPAY BANDUNG – Primbon Jawa adalah ramalan dari adat budaya Jawa yang menjadi tradisi turun temurun di Indonesia.

Tidak terkecuali untuk orang yang terlahir pada Kamis Pon. Primbon Jawa akan membuka tabir watak, jodoh, pekerjaan, puncak karir, hingga rezeki bagi pria dan wanita yang terlahir pada Kamis Pon.

Dilansir MapayBandung.com dari kanal YouTube Mbah Sunan pada Kamis 28 Oktober 2021, seseorang yang terlahir pada Kamis Pon karakternya baik, tidak banyak bicara, dan tidak senang mencampuri urusan orang lain.

Baca Juga: 7 Weton yang Paling Disukai Khodam Pahit Lidah atau Idu Geni Sabdo Dadi Menurut Primbon Jawa

“Tipe orangnya agak pendiam. Kemudian jika dalam kondisi yang kurang nyaman, tidak akan menunjukan amarahnya,” kata Mbah Sunan.

Akan tetapi harus berhati-hati, apabila amarahnya sudah tidak terbendung orang yang lahir pada Kamis Pon biasanya akan meledak tidak terkendali.

Selain itu orang yang terlahir pada Kamis Pon, memiliki pendirian yang teguh dan bersungguh-sungguh dalam urusan pekerjaan.

Baca Juga: Makan Buah Ini Beserta Bijinya, Dijamin Pria Lebih Perkasa dan Tahan Lama di Ranjang Kata dr. Zaidul Akbar

Baca Juga: Begini Hukum Meniup Makanan Panas Menurut Islam Kata Ustadz Khalid Basalamah

Terlahir pada hari Kamis Pon sering diminta nasihat dan saran oleh teman-temannya. Sifatnya yang dewasa membuatnya mudah untuk diterima di lingkungan pertemanan.

Menurut Primbon Jawa, jodoh yang cocok untuk kelahiran Kamis Pon berasal dari arah barat tempat tinggalnya. Jika sesuai dengan weton Kamis Pon maka rumah tangga yang harmonis, langgeng, dan mapan secara finansial.

Mbah Sunan memberi beberapa weton yang sesuai dengan Kamis Pon, diantaranya Senin Wage, Selasa Legi, Senin Pon, Selasa Kliwon, Rabu Wage, dan Jumat Legi.

Baca Juga: Gak Perlu ke Dokter, Ini Cara Hilangkan Kutil dengan Cepat Cukup Oleskan Bahan Ini Kata dr. Monita

Pekerjaan yang dianjurkan kepada kelahiran Kamis Pon adalah petani, berkebun, dan peternak. Jika ingin membuka bisnis, lebih baik membuka usaha yang berkaitan dengan kesehatan.

Puncak karir pria dan wanita yang terlahir pada Kamis Pon ada di sekitar usia 30 dan akan mengalami kemerosotan di usia 40 tahun.

Kemudian akan kembali bangkit di usia tuanya yang berasal dari anak-anaknya.***

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah