Bukan Gunung Lawu atau Semeru, Ini Gunung yang Diramal Meletus Tahun 2022 oleh Ki Dharma Kuncara

28 Desember 2021, 13:03 WIB
Ilustrasi Gunung Meletus /Pixabay

MAPAY BANDUNG – Pakar spiritual Ki Dharma Kuncara mengungkap ramalan gunung meletus tahun 2022.

Menurut ramalan singkatnya akan ada gunung lain yang akan meletus di tahun 2022, namun bukan Gunung Lawu atau Gunung Semeru.

Peristiwa Gunung Semeru meletus awal Desember 2021 menyisakan tanda tanya besar. Akankan kejadian sama terulang di tahun 2022?

Ramalan Jayabaya mengungkap, apabila Gunung Semeru meletus, akan memicu beberapa gunung lain yang ada di Pulau Jawa kembali aktif.

Baca Juga: Perut Buncit Mengganggu dan Bikin Malu? Coba Atasi dengan Tips dari dr. Zaidul Akbar Ini

Hal inilah yang dikhawatirkan beberapa praktisi spiritual.

Ramalan gunung meletus yang diungkap Ki Dharma Kuncara tidak bermaksud untuk membuat panik warga di sekitar gunung.

Prediksi atau ramalan gunung meletus di tahun 2022 hanya sebagai pengingat kapada manusia untuk lebih waspada terhadap segala kemungkinan yang terjadi.

“Termasuk pada tahun 2022, kita patut waspada kepada kejadian alam terutama gunung yang meletus,” kata Ki Dharma Kuncara seperti dilansir MapayBandung.com dari kanal YouTube MERCUNDI yang diunggah pada Minggu 26 Desember 2021.

Baca Juga: Heboh Harta Karun Soekarno Telah Ditemukan, Ahli Spiritual Ungkap Keberadaanya: Dikubur di 5 Tempat

Dari beberapa konten ramalan tahun 2022 yang telah diunggahnya, pakar spiritual tersebut menyebut berbagai fenomena alam yang akan menggetarkan hati.

Tahun 2020 silam, Ki Dharma Kuncara sempat meramalkan Gunung Semeru akan meletus tanpa ada peringatan sama sekali.

Pada akhirnya, ramalannya tentang Gunung Semeru meletus terbukti pada 4 Desember 2021 lalu.

Tahun 2022 diramalkan sebuah gunung yang pernah meletus hebat pada tahun 2014 silam akan kembali erupsi.

Gunung yang terletak di Kabupaten Kediri, Kabupaten Blitar, dan Kabupaten Malang ini diprediksi akan meletus dan memberikan kerusakan yang cukup besar kepada warga di sekitarnya.

Baca Juga: Bomber Baru Persib Bandung Bruno Cantanhede Akan Bergabung dalam Waktu Dekat

Gunung ini diramalkan akan meletus pada tahun 2022 tanpa memberikan peringatan atau aba-aba terlebih dahulu.

“Dan ini, tidak ada kemutlakan untuk percaya. Gunung Kelud akan batuk agak besar, yang memuntahkan lahar seperti tahun 2014,” ucap Ki Dharma Kuncara.

Saat Gunung Kelud meletus tahun 2014 lalu, memberikan dampak yang cukup besar bagi seluruh masyarakat.

“Gunung Kelud ini gunung yang cukup fenomenal, per hitungan 20 atau 25 tahun Gunung Kelud selalu memberikan bencana,” kata Ki Dharma Kuncara.

“Saya memberikan rambu-rambu ini karena Gunung Kelud itu sering membawa korban jiwa sampai dengan ribuan,” ucapnya menegaskan.***

Editor: Rian Firmansyah

Tags

Terkini

Terpopuler