Web Series WeTV 'Little Mom' Raih Rekor MURI, Natasha Willona Cerita Tantangan Saat Syuting

17 Oktober 2021, 12:00 WIB
Profil dan biodata para pemain web series WeTV Little Mom, Natasha Wilona, Al Ghazali, Teuku Rasya. /Instagram @littlemom_series

MAPAY BANDUNG - Web series original WeTV berjudul Little Mom, berhasil meraih rekor MURI karena sukses menjadi web series original Indonesia yang trending di 22 negara.

Sang aktris utama, Natasha Willona lantas menceritakan kesulitan dan tantangan dirinya ketika membintangi series original WeTV tersebut.

Cerita itu dibagikan oleh Natasha Willona saat menghadiri press conference setelah berhasil mendapatkan rekor MURI, yang dibagikan dalam kanal YouTube pribadinya pada Sabtu, 16 Oktober 2021.

Baca Juga: Selain Pare dan Serai, Makanan Ini Sangat Dianjurkan Bagi Penderita Asam Urat Kata dr. Zaidul Akbar

Aktris berusia 22 tahun ini mengungkap bahwa dirinya tidak memiliki kesulitan untuk membangun sebuah chemistry bersama lawan mainnya Al Ghazali.

"Membangun (chemstry) dengan Al engga begitu susah, karena udah pernah satu project sebelumnya, dan udah pernah ketemu juga dari lama. Kita udah kenal bahkan udah pernah liburan bareng, jadi kayak ga terlalu susah," ucap Natasha Wilona yang dikutip oleh MapayBandung.com pada Minggu, 17 Oktober 2021 dari kanal YouTubenya.

Namun, Natasha Willona mengungkap bahwa ia sedikit kesulitan untuk membangun chemistry dengan sosok Yudha, alias Teuku Rassya. Karena Rassya yang memiliki sifat lebih pendiam. Namun meskipun begitu, Wilona menganggap bahwa Rassya melakukan aktingnya dengan totalitas.

Baca Juga: Penting! Ini Surat yang Harus Dibaca Jika Anda Terkena Santet Kata Buya Yahya

Baca Juga: Benarkah Penderita Asam Urat Tidak Boleh Makan Tomat? Cek Faktanya di Sini

"Kalo sama Rassya emang baru, terus Rassya orangnya lebih pendiem kan. Jadi emang harus banyak sabar saat di set. Dan untungnya dia orangnya saat udah nyampe di set itu totalitas. Jadi itu kebantu, kita bisa disscus untuk adegan-adegan yang terbaik," kata Wilona.

Mantan kekasih Verrell Bramasta ini menceritakan ketika dirinya mendapat tawaran untuk bermain web series Little Mom ini, Wilona bertekad untuk memberikan yang terbaik.

"Saat pertama kali terima tawaran ini, cuma fokus, 'oke gimana caranya memberikan yang terbaik, ngelakuin yang terbaik'. Masalah hasilnya akan seperti apa, engga muluk-muluk, bagi aku yang penting orang Indonesia suka dulu aja," ujar Natasha Wilona.

Baca Juga: Update Terbaru Covid-19 di Kota Bandung: Cibiru dan Bandung Kulon Alami Penurunan Kasus Positif Aktif

Natasha Willona juga menceritakan tantangan terbesar dirinya yang belum pernah merasakan hamil, dan harus memerankan seorang remaja yang hamil.

"Tantangannya adalah karena aku belom pernah hamil, jadi kayak aku harus banyak research, harus banyak sama orang-orang yang emang lagi hamil ato udah pernah hamil, ato orang tuaku sendiri, untuk tau gimana mood swing dan bawaannya badannya seorang cewek yang lagi hamil," ungkapnya.

Respon positif, dan trendingnya Web series Little Mom di 22 negara ini tidak pernah terbayangkan oleh aktris cantik itu.

Baca Juga: Jawa Barat Targetkan Juara STQ Nasional XXVI di Maluku Utara

"Tayang di luar negeri, dan ternyata di luar negeri juga trending, itu kayaknya hal yang ga pernah dibayangkan ato engga pernah ada dipikiran aku," ujarnya.

Terakhir, Wilona mengucapkan terimakasih, dan berharap bahwa semoga hal ini menjadi awal yang baik untuk ke depannya.

"Terima kasih banget. Semoga aja ini jadi awal yang baik untuk ke depannya," akhir ucapan Natasha Wilona. (Anggia Ananda Chairany/ Job Training)***

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler