Enggak Usah Obat Sirop, Irish Bella Bagikan Tips Aman Obati Anak Demam secara Alami

4 Desember 2022, 13:28 WIB
Irish Bella bagikan cara alami untuk obati anak yang terserang demam tanpa perlu konsumsi sirup obat batuk. /Instagram Irish Bella

MAPAY BANDUNG – Kasus merebaknya gagal ginjal pada anak tentu membuat khawatir orang tua, tak terkecuali artis Irish Bella.

Ketika mengetahui pemerintah telah melarang peredaran sirop obat batuk yang tercemar Etylen Gilikol, Irish Bella cemas saat mengetahui anaknya sakit demam.

Meski demikian, ada beberapa kiat yang dapat dilakukan orang tua agar sang buah hati dapat sembuh dari berbagai penyakit tanpa perlu mengonsumsi obat-obatan.

Baca Juga: Kemenkes Sebut Obat Penawar Gagal Ginjal Akut Anak Sudah Tersedia di 17 Rumah Sakit Ini di Indonesia

“Iya aku sangat panik banget beberapa obat diberhentikan, apalagi obat yang berbentuk sirop,” ucapnya seperti dikutip MapayBandung.com dari kanal YouTube Was Was pada Minggu 4 Desember 2022.

Kepanikan tersebut sangatlah beralasan, lantaran Irish Bella sempat menunggu lama untuk mendapat momongan.

Terlebih kedua anaknya dinyatakan demam untuk waktu yang bersamaan belakangan ini.

“Aku panik karena saat itu sudah punya dua anak dan pastinya anak aku yang sudah besar lagi demam-demamnya,” ujarnya.

Baca Juga: Bupati Garut Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa Akibat Gempa Kemarin

Ketika mengetahui anak tengah demam, Irish Bella menyarankan kepada orang tua untuk tidak serta merta memberikan obat-obatan kimia.

Sebagai langkah awal, berikan pertolongan herbal seperti ramuan jahe atau yang lainnya karena tidak menimbulkan efek alergi.

“Menurut aku, produk-produk organik itu pertolongan pertama yang membuat hati kita itu lebih tenang,” ujarnya.

“Kalau anak kita ada gejala-gejala sakit, jangan langsung kasih obat,” sambungnya.

Istri Amar Zoni ini mengungkapkan, pemberian sembarang obat-obatan kimia pada anak sangat tidak dianjurkan.

Pasalnya obat antibiotik yang diberikan tanpa resep dokter akan melemahkan kekebalan tubuh sang buah hati.

“Karena kalau kita langsung kasih obat, kekebalan tubuh anak kita malah akan memburuk” ucapnya.

“Justru nanti akan semakin mudah sakit, sedangkan anak kecil itu harusnya imunnya kuat dan mampu menyembuhkan tubuhnya sendiri,” imbuhnya.

Baca Juga: LINK NONTON Reborn Rich Episode 8 Sub Indo Full HD yang Tayang Malam Ini

Kepada awak media, ibu dua anak ini mengungkap momen-momen bahagia bersama anak yang kini sedang dijalani.

“Alhamdulillah anak-anak aku sehat semua, sudah lancar juga ngomongnya dan bisa percakapan, yang kecil sudah bisa interaksi dan sudah seneng banget,” ucapnya.

Meski demikian tantangan mendidik anak tidak datang dari lingkungan terdekat, menurutnya kedua anaknya meski telah tumbuh besar akan sulit mengetahui tumbuh kembangnya.

“Yang paling sulit untuk membangun karakter anak itu saat anak kita sudah enggak ada di rumah kita,” ucapnya.

“Begitu dia berangkat sekolah atau main dengan teman-temannya, dia tentu akan bertemu dengan berbagai macam kepribadian,” pungkasnya.***

Editor: Haidar Rais

Sumber: YouTube Was Was

Tags

Terkini

Terpopuler