Persib Selalu Sulit Kalahkan Bali United, Bojan Hodak Merasa Tertantang

- 13 Desember 2023, 20:00 WIB
Pelatih Persib Bojan Hodak mengaku buta kekuatan Persikabo
Pelatih Persib Bojan Hodak mengaku buta kekuatan Persikabo /



MAPAY BANDUNG - Persib Bandung akan bertandang ke markas Bali United dalam lanjutan BRI Liga 1 2023/2024. Duel melawan Bali United akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Senin, 18 Desember 2023 mendatang.

Jelang lawan tim berjuluk Serdadu Tridatu, Maung Bandung sedang dalam tren buruk. Dari dua laga terakhir, tim asuhan Bojan Hodak itu gagal meraih kemenangan. Persib hanya meraih satu kali imbang, dan satu kali kalah.

Baca Juga: BREAKING NEWS! 4 Rumah di Pemukiman Padat Penduduk Dayeuhkolot Terbakar Hebat Siang ini

Melawan Bali United tentu jadi tantangan tersendiri bagi Bojan Hodak. Sebab, Persib selalu kesulitan kala berjumpa tim asal Pulau Dewata tersebut. Dalam catatan, Pangeran Biru belum pernah menang dari Bali United dalam 5 pertemuan terakhir.

Dalam lima pertemuan tersebut, Persib hanya mampu mencatat 3 hasil imbang dan 2 kekalahan.

Meski demikian, catatan buruk tersebut jadi motivasi bagi Bojan Hodak. Dia menegaskan, bahwa tahun ini skuat asuhannya akan tampil lebih baik.

"Kami juga selalu kesulitan ketika bermain melawan Bali. Tapi, tahun ini kami akan mencoba untuk tampil lebih baik," kata Bojan dikutip MapayBandung.com dari laman resmi klub, Rabu 13 Desember 2023.

Baca Juga: 5 Kecamatan Paling Ramai Penduduk di Kabupaten Bandung, Juaranya Bukan Cileunyi, Tapi...

Menurutnya, Bali United merupakan tim yang punya materi pemain bagus dan berpengalaman.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x