Waduh! 5 Pemain Persib Ini Jalani Latihan Terpisah dari Skuad Utama, Ternyata Ini Alasannya

- 19 September 2023, 16:45 WIB
Bek Persib Bandung, Alberto Rodriguez.
Bek Persib Bandung, Alberto Rodriguez. /Instagram/persib

Ciro Alves mengeluhkan tidak nyaman di bagian betis sebelah kanan, hal itu sudah dirasakannya sebelum lawan Persikabo 1973.

Baca Juga: Pelatih Legenda Persib Sedih di Laga Kontra Dortmund di Siliwangi, Kenapa? Ini Penyebabnya

"Setelah main tiga menit dan ada keluhan sedikit dan kami tidak mau mengambil risiko. Jadi hari ini berlatih terpisah," kata Dokter Tim Persib, Rafi Ghani, yang dikutip MapayBandung.com dari laman resmi, Selasa 19 September 2023.

"Alberto sudah menjalani pemulihan kondisi bersama pelatih fisik. Mudah-mudahan lawan Bhayangkara bisa main," katanya.

Sementara Febri Hariyadi menjalani program khusus dari tim medis Persib. Ia mengalami cedera di bagian paha dan hari ini menjalani pemulihan di kolam renang.

Baca Juga: Persib vs Bhayangkara FC Kapan? Simak Jadwal Maung Bandung Pekan 13 BRI Liga 1 2023

"(Febri Hariyadi) dilatih dengan yang low impact supaya lebih cepat pemulihannya," ucap Rafi Ghani.

Sedangkan Reky Rahayu, kata Rafi, mengalami cedera di bagian lutut.

"Reky saat latihan sebelum lawan Persikabo ada salah tumpuan dan ada pembangkanan di lutut. Hasil MRI ada sedikit gangguan pada ligamen, jadi ada program khusus untuk pengutan otot di bagian cedera," ucapnya.***

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x