Sempat Patah Tulang Hidung, Teja Paku Alam Harus Pakai Topeng Pelindung

- 9 Agustus 2021, 19:00 WIB
Kiper Persib Teja Paku Alam Patah Tulang di Bagian Hidung, Usai Berbenturan di Gim Internal
Kiper Persib Teja Paku Alam Patah Tulang di Bagian Hidung, Usai Berbenturan di Gim Internal /Persib.co.id

MAPAY BANDUNG - Kiper Persib, Teja Paku Alam menyatakan siap mengarungi Liga 1 2021 yang bakal segera bergulir.

Pria asal Padang tersebut mengaku kondisinya saat ini sudah semakin membaik.

Sebelumnya, Teja sempat naik ke meja operasi akibat patah tulang hidung. Meskipun saat ini masih menjalani pemulihan, ia mengaku sudah merasa siap kembali ke lapangan hijau.

"Alhamdulillah cedera sih mulai membaik. Tapi belum seratus persen karena masih takut kalau disenggol. Tapi Insha Allah dalam beberapa minggu bisa jauh lebih baik," kata Teja, Senin 9 Agustus 2021.

Baca Juga: Karena Ikoy-Ikoyan Arief Muhammad Banyak Dimusuhi Artis? Armuh Akhirnya Buka Suara, Uang Habis Ratusan Juta!

Meskipun sudah membaik, Teja mengaku saat pertandingan nanti akan mengenakan topeng. Hal itu dilakukan untuk mencegah benturan dan membuatnya merasa lebih nyaman.

Sebab, selain sakit, ia masih berjuang menghilangkan trauma.

"Mungkin saya pakai topeng dulu. Atau nanti konsultasi sama dokter bagaimana bagusnya. Mungkin saya coba dulu (di latihan). Sampai hilang rasa sakitnya karena yang paling penting itu trauma-nya sih," ungkapnya.

Baca Juga: Tiga Pilar Utama Persib Bandung Baru Bisa Join Latihan Pekan Depan, Siapa Saja?

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah