Dua Pemain Merapat! Jelang Lawan Borneo FC, Persib Dapat Amunisi Tambahan

24 Januari 2023, 10:00 WIB
Pemain Persib Bandung. /Instagram @febrihariyadi13/



MAPAY BANDUNG - Persib Bandung akan menjamu Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2022/2023, Kamis 26 Januari 2023.

Menjelang duel tersebut, Maung Bandung kedatangan dua pemain.

Dua pemain yang merapat tersebut akan menjadi amunisi tambahan saat melawan Pesut Etam nanti.

Sebelumnya dua pemain ini absen lumayan lama.

Satu pemain menderita cedera, sedangkan satu lagi sakit usai membela Timnas Indonesia.

Baca Juga: WELCOME! Persib Kedatangan Pemain Lagi untuk Arungi Sisa Pertandingan di Putaran Kedua Liga 1 2022/2023

Adapun dua pemain yang merapat jelang melawan Borneo FC tersebut adalah Febri Hariyadi dan Mark Klok.

Dokter tim Persib, Rafi Ghani mengatakan, kondisi Febri dan Klok sudah membaik.

Keduanya memang tidak dibawa ke kandang Madura United pekan lalu akibat belum fit.

Namun, dalam sesi latihan di Lembang, Senin 23 Januari kemarin, keduanya sudah bergabung.

“Alhamdulilah kondisi pemain yang sebelumnya latihan terpisah sudah bergabung. Sudah tidak ada masalah,” kata Rafi dikutip MapayBandung.com laman resmi klub, Selasa 24 Januari 2023.

Baca Juga: Resep Es Ketan Hitam ala Chef Devina yang Enak, Manis, dan Mudah Dibuat, Bisa Jadi Ide Jualan

Saat tandang ke Pamekasan, Klok dalam kondisi sakit.

Sementara Febri sebelum berangkat sudah dinyatakan oleh tim medis untuk bisa gabung latihan bersama.

Namun, ada pertimbangan pelatih untuk tidak mengikutsertakan pemain bernomor punggung 13 tersebut.

“Atas pertimbangan pelatih tidak diikutsertakan,” ucapnya.

Saat ini hanya tinggal David Rumakiek dan Zalnando yang masih belum berlatih bersama.

Selain itu, David da Silva juga mengalami masalah di pahanya saat latihan kemarin.

“David da Silva ada masalah sedikit di paha kanan, kita observasi selama 1x24 jam. Mudah-mudahan buka cedera yang serius,” jelasnya.

Baca Juga: Kedapatan Beli 3 Dus Ciu dari Bali Lewat Jasa Ekspedisi, Pria Ini Diamankan Polres Tasikmalaya Kota

Laga melawan Borneo FC menjadi partai krusial Maung Bandung.

Tiga poin jadi harga mati bagi skuat Luis Milla jika ingin bersaing dalam perburuan gelar juara.

Persib saat ini berada di posisi 3 klasemen dangan koleksi 36 poin, raihan yang sama dengan Madura United, namun kalah selisih gol.

Pangeran Biru hanya terpaut 2 poin dari pemuncak klasemen sementara yaitu PSM Makassar yang sudah meraih 38 poin.

Sedangkan Borneo FC saat ini berada di posisi 6 dengan kumpulan 33 poin.

Kemenangan juga sangat penting bagi tim asal Samarinda tersebut, karena berpeluang memanaskan persaingan juara.***

Ikuti berita MapayBandung.com lainnya di Google News.

Editor: Rian Firmansyah

Sumber: Persib

Tags

Terkini

Terpopuler