Coret 3 Pemain Plus Elkan Baggott dan Sandy Walsh, Shin Tae-yong Beberkan 23 Pemain Timnas di Piala AFF 2022

- 19 Desember 2022, 11:45 WIB
Pemain Timnas Indonesia baru tiba di Jakarta usai TC di Bali.
Pemain Timnas Indonesia baru tiba di Jakarta usai TC di Bali. /PSSI/

MAPAY BANDUNG - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong resmi menetapkan 23 nama pemain untuk mengikuti Piala AFF 2022.

Seperti diketahui, timnas Indonesia telah menyiapkan diri dengan menuntaskan pemusatan latihan di Bali selama tiga pekan.

Di sana mereka berlatih di lapangan Bali United Training Center kawasan Pantai Purnama dan Stadion I Wayan Dipta, Gianyar.

Pada pemusatan latihan itu, Shin Tae-yong memanggil 28 pemain. Namun empat hari jelan Piala AFF 2022 5 pemain yang ikut pemusatan latihan di Bali tersisih.

Baca Juga: Rekomendasi Ide Kado Natal Menarik dan Berkesan Untuk Orang Terdekat, Dijamin Irit Budget

Dua dari 5 orang itu adalah Elkan Baggott dan Sandy Walsh. Elkan Baggott diketahui tak bisa ikut memperkuat timnas Indonesia karena harus membela klubnya Gillingham FC.

Klub asal Inggris itu dijadwalkan bertemu lawan penting di Piala FA melawan Leicester City dan EFL Cup melawan Wolves.

Sementara itu, Sandy Walsh yang sempat ikut latihan bersama Timnas Indonesia harus kembali ke klubnya KV Mechelen untuk memperkuat kompetisi resmi.

Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2022:

Baca Juga: KABAR BAIK! Suporter Boleh Tonton Timnas di Stadion Gelora Bung Karno Saat Piala AFF 2022

Nadeo Argawinata - Bali United
Muhammad Riyandi - Persis Solo
Syahrul Fadillah - Persikabo 1973
Rizky Ridho - Persebaya Surabaya
Pratama Arhan - Tokyo Verdy
Jordi Amat - Johor Darul Takzim
Asnawi Mangkualam - Ansan Greeners
Fachruddin Aryanto - Madura United
Edo Febriansyah - Rans Nusantara FC
Hansamu Yama - Persija
Rachmat Irianto - Persib Bandung
Marselino Ferdinan - Persebaya Surabaya
Ricky Kambuaya - Persib Bandung
Syahrian Abimanyu - Persija Jakarta
Yakob Sayuri - PSM Makassar
Marc Klok - Persib Bandung
Witan Sulaeman - AS Trencin
Saddil Ramdani - Sabah FC
Egy Maulana Vikri - Vion Zlaté Moravce
Muhammad Rafli - Arema FC
Ilija Spasojevic - Bali United
Ramadhan Sananta - PSM Makassar
Dendy Sulistyawan - Bhayangkara FC.***

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah