EWAKO! PSM Makassar Lolos ke Babak Final Zona Asean AFC Cup 2022

- 9 Agustus 2022, 20:27 WIB
LINK STREAMING PSM Makassar vs Kedah Darul Aman Semifinal AFC Cup 2022 Zona Asia Tenggara: Jadwal dan Prediksi.
LINK STREAMING PSM Makassar vs Kedah Darul Aman Semifinal AFC Cup 2022 Zona Asia Tenggara: Jadwal dan Prediksi. /Ligaindonesiabaru.com

MAPAY BANDUNG - PSM Maksassar memastikan langkahnya untuk melaju ke babak Final Zona ASEAN AFC Cup 2022 usai menang atas Kedah Darul Aman FC dengan skor tipis 2-1, di Stadion I Wayan Dipta, Selasa 9 Agustus 2022.

PSM Makassar pun mencatatkan sejarah menjadi tim pertama asal Indonesia yang masuk ke babak Final Zona ASEAN AFC Cup.

Dilihat dari jalannya pertandingan, PSM Makassar cukup membuat publiknya ketar-ketir. Betapa tidak, dua orang pemain PSM Makassar harus diganjar kartu merah oleh wasit.

Beruntung, kartu merah yang diterima Yuran Fernandes dan Agung Mannan tak membuat Kedah Darul Aman FC membalikan keadaan.

Baca Juga: Jadi Tim yang Tak Pernah Kalah, Bima Sakti Ungkap Cara Membangun Kedekatan dengan Pemain

Pasukan Ramang selaku tuan rumah memberikan permainan yang atraktif sejak menit awal dan alhasil membuahkan hasil di menit 32' dengan kerjasama apik dari para pemain PSM dan diselesaikan oleh Yakob Sayuri.

Babak kedua, kedua tim saling memberikan tekanan sejak usai jeda istirahat babak pertama, masing-masing memberikan dampak dan di menit 54' Yuran Fernandes mencetak gol memanfaatkan bola pojok akan tetapi pemain kedah FC yakni Fayadh 86' memperkecil kedudukan menjadi skor 2-1.

"Skor tersebut bertahan hingga peluit panjang usai dan tim berjulukan Ayam Jantan dari Timur menjadi klub pertama yang lolos ke Final Zona Asean AFC Cup 2022," tulis PSM dalam rilis.

Baca Juga: FIX! Egy Maulana Vikri Gabung Klub Slovakia, FC Vion Jadi Pelabuhan Selanjutnya

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x