Pensiun di Umur 33 Tahun, Kini Eks-Bek Benfica dan Real Madrid Putuskan Jadi Nelayan

- 3 Januari 2022, 20:00 WIB
Fabio Coentrao, mantan bintang Real Madrid yang memutuskan berganti profesi menjadi nelayan
Fabio Coentrao, mantan bintang Real Madrid yang memutuskan berganti profesi menjadi nelayan /Instagram/@fabio_coentrao

MAPAY BANDUNG - Kehidupan eks pemain belakang Real Madrid, Benfica, dan AS Monaco, Fabio Coentrao kini disorot.

Usai memutuskan pensiun di usia 33 tahun, hidup mantan bek sayap bernomor punggung 15 itu berubah drastis.

Fabio Coentrao memilih menjadi seorang nelayan di negara asalnya, Portugal.

Bahkan, ia mengaku telah memimpikan menjadi seorang nelayan adalah impiannya sejak memilih gantung sepatu.

Baca Juga: Marc Klok Sebut 2 Pemain Timnas Indonesia Ini Punya Peran Vital di Piala AFF 2020, Siapa?

Dilansir dari Sport Bible, pria berusia 33 tahun itu kini bekerja full-time di laut sebagai nelayan.

Fabio Coentrao pun mengaku bangga dengan pekerjaannya saat ini.

"Hidup di laut bukan hal yang memalukan seperti yang mungkin banyak orang lain pikirkan. Ini pekerjaan pada umumnya. Bukan hanya itu, laut pun sebuah tempat yang indah dan sangat kita butuhkan," tegasnya.

Baca Juga: Positif Covid-19, Jurgen Klopp Absen Dampingi Liverpool Saat Lawan Chelsea

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x