Tanggapi Usul Sylviana Murni Soal Gubernur Jakarta Harus Orang Betawi, Ridwan Kamil: Bukan Kewajiban

- 20 Maret 2024, 03:00 WIB
Kurator Ibu Kota Negara Nusantara (IKN), Ridwan Kamil.
Kurator Ibu Kota Negara Nusantara (IKN), Ridwan Kamil. /Pikiran Rakyat/Egista Hidayah/

BRAGA, MAPAYBANDUNG.COM - Wakil Ketua Komite I DPD Sylviana Murni mengusulkan agar Gubernur atau Wakil Gubernur Daerah Khusus Jakarta (DKJ) harus memiliki unsur Betawi.

Sylviana Murni mengusulkan hal itu karena ingin masyarakat Betawi diberi kesempatan untuk menjadi kepala daerah.

Dia lantas menyertakan kriteria apa saja yang termasuk orang Betawi. Salah satunya mereka yang aktif berkontribusi untuk Jakarta.

Baca Juga: 3 Arti Mimpi Hamil Menurut Primbon Jawa, Hati-hati! Akan Ada Kejadian Luar Biasa dalam Waktu Dekat

Mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil pun mengomentari usulan tersebut.

Dia menyebut, putera daerah yang menjadi kepala daerahnya adalah preferensi, tapi bukan suatu kewajiban.

"Putera daerah menjadi kepala daerah, itu adalah preferensi. Keafdolan. Tetapi bukan kewajiban dan dijadikan persyaratan seperti usulan Ibu Sylviana Murni, karena hemat saya negeri kita adalah NKRI dengan semangat Bhineka Tunggal Ika," tulisnya di akun Instagram @ridwankamil, Selasa 19 Maret 2024.

Baca Juga: Kabar Duka! Aktor Asal Bandung, Donny Kesuma Meninggal Dunia, Keluarga Ungkap Kronologi Lengkap

Dia kemudian mencontohkan prestasi kepala daerah yang bukan berasal dari daerahnya.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x