BREAKING NEWS! Terbukti Jadi Otak Pembunuhan Brigadir J, FERDY SAMBO Divonis Hukuman Mati

- 13 Februari 2023, 15:25 WIB
Terdakwa Ferdy Sambo menjalani sidang akhir untuk mendengarkan vonis dari Majelis Hakim PN Jakarta Selatan, pada Senin 13 Februari 2023.
Terdakwa Ferdy Sambo menjalani sidang akhir untuk mendengarkan vonis dari Majelis Hakim PN Jakarta Selatan, pada Senin 13 Februari 2023. /Antara Foto

MAPAY BANDUNG - Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, resmi memvonis terdakwa Ferdy Sambo dengan hukuman mati.

Menurut Majelis Hakim, terdakwa Ferdy Sambo terbukti secara sah dan meyakinkan telah melakukan tindak pidana pembunuhan berencana terhadap Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J.

Pembacaan vonis terhadap terdakwa Ferdy Sambo ini, disampaikan oleh Ketua Majelis Hakim Wahyu Iman Santoso di PN Jakarta Selatan, pada Senin 13 Februari 2023 hari ini.

Ferdy Sambo divonis hukuman mati!

Baca Juga: Pemkot Bandung Bakal Bangun Posko di Kawasan Stadion GBLA, Ini Tujuannya

Sidang vonis Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi hari ini merupakan agenda pertama yang dilakukan PN Jakarta Selatan, dalam membacakan vonis terhadap seluruh terdakwa kasus pembunuhan Brigadir J.

Baca Juga: PARAH! Tarif Parkir Bus di Jalan Kebon Kawung Bandung Tembus Rp600 Ribu, Mahal Banget

Usai pembacaan vonis kepada terdakwa Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi, PN Jaksel akan kembali membacakan vonis tuntutan terhadap Bharada Richard Eliezer alias Bharada E, Ricky Rizal dan Kuat Ma’ruf di keesokan harinya (14-15 Februari).

Lima terdakwa tersebut didakwa melanggar Pasal 340 KUHP juncto Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP.

Sementara Ferdy Sambo, juga didakwa melanggar Pasal 49 juncto Pasal 33 Undang-Undang Nomor 19 tahun 2016, tentang perubahan atas Undang-undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik juncto Pasal 55 ayat (1) ke 1 KUHP.***

____________________________________

Ikuti berita terbaru lainnya dengan mengikuti artikel MapayBandung.com selengkapnya di Google News, KLIK DI SINI.

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah