Wajib Tahu! Ini Ketentuan dan Jadwal Pemesanan Tiket Libur Nataru 2022/23

- 13 November 2022, 11:00 WIB
Proses pengecekan suhu tubuh penumpang kereta api.
Proses pengecekan suhu tubuh penumpang kereta api. /Dok PT KAI.

MAPAY BANDUNG - Simak berikut ini ketentuan dan jadwal pemesanan tiket libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2022/23.

PT Kereta Api Indonesia (KAI) Persero sudah membuka pemesanan tiket kereta api (KA) pada masa libur Nataru secara bertahap.

Jadwal pesan dan pembelian tiket kereta api untuk masa libur Natal dan Tahun Baru sudah dibuka PT KAI mulai tanggal 7 November 2022.

Pada libur Nataru tahun ini, PT KAI mengubah jangka waktu pemesanan dan pembelian tiket kereta api, dari biasanya H-30 menjadi H-45 atau 45 hari sebelum keberangkatan.

"KAI memberikan peningkatan pelayanan dengan memberikan waktu yang lebih leluasa kepada calon pelanggan untuk merencanakan perjalanannya dengan kereta api pada masa libur Natal dan Tahun Baru 2023 jauh-jauh hari," kata VP Public Relations KAI Joni Martinus.

Baca Juga: Populer Hari Ini: Ruhut Sitompul Minta Pelaku Pemukulan Tongkat Baseball Diproses Hukum

KAI juga menerapkan syarat dan ketentuan khusus bagi pelanggan yang ingin membeli tiket kereta api untuk keberangkatan masa libur Nataru 2022/2023.

Pertama, periode Angkutan KA masa libur Nataru yang ditetapkan KAI adalah untuk keberangkatan 22 Desember 2022 – 8 Januari 2023.

Kedua, tiket KA dapat dibeli selama 24 jam melalui aplikasi KAI Access, website kai.id, Contact Center 121, Loket Box, serta seluruh mitra resmi pemesanan tiket KAI lainnya.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah

Sumber: KAI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x