Terungkap! Ini Motif Wanita Bawa Pistol ke Istana Negara, Polisi: Ingin Bertemu Pak Jokowi

- 27 Oktober 2022, 08:30 WIB
Wanita penodong pistol ke petugas Paspampres di pintu gerbang Istana Merdeka Jakarta.
Wanita penodong pistol ke petugas Paspampres di pintu gerbang Istana Merdeka Jakarta. /Foto : Dokumentasi Polda Metro Jaya/

MAPAY BANDUNG - Polisi mengungkap motif wanita bawa pistol ke Istana Negara yang sempat membuat geger media sosial.

Polisi menyebut motif wanita bawa pistol ke Istana Negara itu bermaksud menemui Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Dia datang ke Istana, sebenarnya hasil pemeriksaan kita tujuannya adalah ingin bertemu Pak Jokowi," ungkap Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi, Raby 26 Oktober 2022 dikutip dari PMJNews.

Baca Juga: Hasil Liga Champions: Barcelona Degradasi ke Europa League, Liverpool Lolos ke Babak 16 Besar

Hengki menjelaskan, kepada penyidik yang bersangkutan SE bermaksud menyampaikan sejumlah hal terkait dasar negara kepada Presiden Jokowi.

"(Dia) ingin menyampaikan bahwa Indonesia ini salah, karena dasarnya bukan Islam, tapi ideologinya Pancasila," tuturnya.

Sementara Kabag Banops Densus 88 Polri Kombes Aswin Siregar mengatakan pelaku SE nekat mendatangi Istana Negara dengan membawa pistol lantaran mendapat mimpi masuk surga.

Baca Juga: Jadwal dan Sinopsis Preman Pensiun 7 Malam Ini Kamis 27 Oktober 2022, Cek Jam Tayangnya

Baca Juga: Polresta Bandung Sinergi dengan Dinkes, BPOM, dan Apoteker Sosialisasikan Pencegahan Gagal Ginjal

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori

Sumber: PMJNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x