Presiden Jokowi Dijadwalkan Berkunjung ke Bandung Hari Ini, Berikut Agenda Lengkapnya

- 17 Januari 2022, 08:00 WIB
Presiden Jokowi menyampaikan belasungkawa terkait kapal selam KRI Nanggala 402 yang dinyatakan telah tenggelam.
Presiden Jokowi menyampaikan belasungkawa terkait kapal selam KRI Nanggala 402 yang dinyatakan telah tenggelam. /Kanal Youtube Sekretariat Presiden


MAPAY BANDUNG - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan melakukan kunjungan ke sejumlah tempat di Kota Bandung hari ini Senin 17 Januari 2022.

Dalam rilis rencana kegiatan yang diterima MapayBandung.com, Presiden Jokowi dijadwalkan akan berkunjung ke Kampus Universitas Parahyangan (Unpar), Ciumbuleuit.

Jokowi disana akan menghadiri agenda Presiden Lecture dan Peresmian Gedung Pembelajaran Arntz-Geise Unpar.

Baca Juga: Rutinkan Puasa dan Konsumsi Bahan Herbal Ini, Badan Auto Awet Muda Kata dr. Zaidul Akbar

Kegiatan ini akan berlangsung pada pukul 08.00 WIB dan didampingi Plt Wali Kota Bandung Yana Mulyana.

Setelah itu, orang nomor satu di Indonesia itu dijadwalkan akan berkunjung ke Pasar Sederhana, Sukajadi.

Didampingi Yana Mulyana, Jokowi akan memberikan penyaluran bantuan tunai untuk pedagang kaki lima (PKL) dan warung di Pasar Sederhana pada pukul 10.00 WIB.

Baca Juga: Siapakah Artis T dan D yang Diramal Hard Gumay Meninggal Tahun 2022, Berkaitan dengan Tukul dan Dorce?

Tak hanya Presiden Jokowi, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim juga dijadwalkan memiliki agenda di Kota Bandung hari ini.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x