PPKM Level 4 Diperpanjang atau Tidak? Presiden Jokowi Sampaikan Kabar Baik

- 16 Agustus 2021, 19:38 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) beri bocoran PPKM Jawa-Bali diperpanjang atau tidak yang berakhir 16 Agustus 2021. Dan daftar 45 kabupaten dan kota yang menerapkan PPKM Level 4 pada 10-23 Agustus 2021.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) beri bocoran PPKM Jawa-Bali diperpanjang atau tidak yang berakhir 16 Agustus 2021. Dan daftar 45 kabupaten dan kota yang menerapkan PPKM Level 4 pada 10-23 Agustus 2021. /Tangkap layar YouTube.com/Sekertariat Presiden

MAPAY BANDUNG - Pemerintah RI kembali menggelar konferensi pers evaluasi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 2, 3, dan 4 di sejumlah kota/kabupaten di pulau Jawa dan Bali.

Jika merujuk pada pernyataan Menko Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan, khusus untuk pulau Jawa dan Bali, evaluasi PPKM bakal digelar setiap seminggu sekali.

Perpanjangan PPKM Level 4 tahap 5 sendiri resmi berakhir pada 16 Agustus 2021 hari ini. Artinya, malam ini dijadwalkan ada pemaparan evaluasi PPKM Level 4.

Sementara itu, Presiden RI Joko Widodo menyampaikan bahwa PPKM Level 4 berpengaruh pada keterisian tempat tidur (BOR) untuk pasien Covid-19.

Baca Juga: SUDAH DIBUKA! Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 18 Dimulai Malam Ini

"Alhamdulillah BOR di Jakarta sudah berada di kisaran 29,4 persen, di Jawa Barat 32 persen, di Jawa Tengah 38,3 persen, di Jawa Timur 52,3 persen, di Banten 33,4 persen, di DIY 54,7 persen," kata dia dalam siaran pers, Minggu 16 Agustus 2021.

Secara umum, untuk keseluruhan keterisian tempat tidur di Indonesia kini mencapai 48,13 persen.

Karenanya, untuk terus menekan angka BOR di Indonesia, Jokowi meminta jajarannya untuk mempercepat program vaksinasi Covid-19.

Baca Juga: Tarif PCR Turun, Kemenkes: Hasil Pemeriksaan Covid-19 Lewat PCR Harus Keluar dalam 1x24 Jam

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x