Kasus dr. Lois Jadi Perhatian Nasional dan Dilimpahkan Ke Bareskrim Polri, dr. Tirta Tak Ingin Bicara Banyak

- 12 Juli 2021, 14:32 WIB
Dr. Lois tak percaya corona dan langsung dibantah dr. Tirta.
Dr. Lois tak percaya corona dan langsung dibantah dr. Tirta. /Azmy Yanuar/Tangkapan Layar Youtube

MAPAY BANDUNG – Dokter Lois Owien tengah menarik perhatian masyarakat Indonesia. Pasalnya dalam acara Hotman Paris Show yang tayang beberapa hari yang lalu, ia mengatakan bahwa tidak percaya akan adanya Covid-19.

Ia juga mangatakan bahwa, gejala yang ditimbulkan oleh pasien-pasien tersebut merupakan reaksi obat yang sudah berkombinasi sehingga menimbulkan gejala-gejala terhadap pasien.

Akibat ulahnya tersebut, dokter Louis banyak mendapat kecaman dari masyarakat, hingga para dokter lainnya sekalipun. Siapa yang tidak geram mendengarkan statement tidak percaya akan adanya Covid-19 yang telah merenggut ratusan bahkan ribuan nyawa.

Salah satu pihak dokter yang begitu geram dengan ulah dokter Lois ini adalah salah satu relawan Covid-19, dr. Tirta.

Baca Juga: Bendungan Cipanas Sumedang Ditargetkan Rampung pada Tahun 2022

Dalam akun intagram pribadinya yang diunggah pada 12 Juli 2021, ia mengatakan bahwa dokter Louis akan segera dilimpahkan dari Polda Metro Jaya ke Bareskrim Mabes Polri, karena kasus ini sudah menjadi perhatian atau atensi nasional.

Press Release akan segera dikeluarkan oleh Mabes Polri.

“Press release awalnya dijadwalkan hari ini, tetapi kasus bu lois sudah menjadi atensi nasional sehingga dilimpahkan ke mabes polri,” ungkap Tirta.

Baca Juga: Dokter Lois Owien Ditangkap Polisi Akibat Tak Percaya Covid-19

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah