POPULER HARI INI: Jokowi Beberkan Cawapres Ganjar Pranowo di Pilpres 2024

23 April 2023, 08:00 WIB
Presiden Jokowi pun memberikan kisi-kisi nama tokoh yang cocok menjadi Cawapres Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. /

MAPAY BANDUNG - Sejumlah nama diisukan bakal jadi Cawapres Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 menjadi artikel populer hari ini, Minggu 23 April 2023.

Informasi populer hari ini lainnya ialah Menhub Budi Karya Sumadi menyampaikan prediksi puncak arus balik lebaran 2023.

Sejumlah artikel populer hari ini kembali dirangkum tim redaksi MapayBandung.com.

 

Baca Juga: UPDATE RUMOR TRANSFER PERSIB: Bek 3,5 Miliar Siap Berbaju Maung Bandung, Anak Emas Luis Milla di Timnas

3 Populer Hari Ini

1. Soal Cawapres Ganjar Pranowo, Jokowi: Yang Cocok Banyak

Gubernur Jateng Ganjar Pranowo resmi diusung PDIP sebagai Capres 2024.

Kini banyak publik bertanya siapa sosok Cawapres yang akan mendampingi Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 nanti.

Baca Juga: Soal Calon Cawapres Ganjar Pranowo, Jokowi: Yang Cocok Banyak

Ditemui usai melaksanakan shalat Idul Fitri di Masjid Raya Sheikh Zayed, Solo, Presiden Jokowi pun memberikan kisi-kisi nama tokoh yang cocok menjadi Cawapres Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

 

"Yang cocok banyak ada pak Erick, ada pak Sandiaga Uno ada pak mahfud ada pak Ridwan Kamil, Cak Imim termasuk pak Prabowo," kata Jokowi, Sabtu 22 April 2023.

Kendati demikian Presiden Jokowi meminta masyarakat untuk bersabar menunggu keputusan siapa Cawapres Ganjar Pranowo tersebut.

"Ditunggu sabar," tutur Jokowi.

2. Catat! Jangan Balik di Tanggal Ini, Menhub: Puncak Arus Balik Lebaran

Menhub Budi Karya Sumadi menyampaikan prediksi puncak arus balik lebaran 2023.

Menurut Menhub Budi Karya Sumadi, Kemenhub memprediksi puncak arus balik akan terjadi pada tanggal 24, 25, 30 April dan 1 Mei 2023.

 

Untuk itu Menhub Budi Karya Sumadi mengingatkan masyarakat agar tidak balik pada tanggal tersebut supaya tidak terjebak kemacetan.

Baca Juga: Catat! Jangan Balik di Tanggal Ini, Menhub: Puncak Arus Balik Lebaran

"Puncak arus balik diperkirakan terjadi di dua gelombang, tanggal 24 dan 25 April, serta 30 April dan 1 Mei 2023," kata Budi, dikutip prfmnews.id dari ANTARA.

3. Antisipasi Kebakaran Saat Lebaran, Diskar PB Bandung Minta Warga Jangan Pasang Regulator Gas Dicabut

Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) mengimbau masyarakat yang akan mudik untuk lebih dulu mengecek dan mengamankan kelistrikan di rumahnya masing-masing.

 

Hal ini dilakukan untuk antisipasi kebakaran saat rumah ditinggalkan.

Kepala Diskar PB, Gun Gun Sumaryana mengungkapkan, kebakaran acap kali terjadi karena adanya kelalaian manusia.

Baca Juga: Antisipasi Kebakaran Saat Lebaran, Diskar PB Bandung Minta Warga Jangan Pasang Regulator Gas Dicabut

Oleh karenanya, Gun Gun berpesan kepada masyarakat agar tak lalai pada hal-hal yang bisa memicu terjadinya kebakaran.

"Kabel yang masih teraliri listrik agar dicabut, lalu kompor gas regulatornya dibuka saja jangan dibiarkan terpasang," ujarnya, Jumat 21 April 2023.

Ikuti berita MapayBandung.com lainnya di Google News.

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler