CATAT! 10 Ucapan yang Bisa Kamu Gunakan Saat Imlek, Biar Nggak Cuman Gong Xi Fa Cai Aja

17 Januari 2023, 15:45 WIB
IIlustrasi - Kata dan ucapan Imlek 2022, Happy Chinese New Year bisa langsung dikirim kepada kerabat atau keluarga tersayang. /Pexels.com/mentatdgt

 

MAPAY BANDUNG - Imlek tinggal lima hari lagi, Nih. Yuk, sama-sama belajar ucapan Imlek yang bisa diucapkan untuk keluarga, rekan kerja, atasan, atau teman selain Gong Xi Fa Cai.

Pada hari Minggu, 22 Januari 2023 mendatang, akan ada perayaan hari raya besar yaitu Imlek atau Tahun Baru China.

Salah satu cara untuk merayakan Imlek adalah dengan ucapan-ucapan baik pada orang yang merayakannya.

Alih-alih Gong Xi Fa Cai, ada ucapan lain yang juga bisa kamu sampaikan kepada keluarga, rekan kerja, atasan, teman, atau bahkan kekasih di kala Imlek.

Baca Juga: 8 Tradisi Berikut Ini Tidak Boleh Dilewatkan Jelang Perayaan Imlek, Dimulai Jauh Sebelum Imlek

Ucapan Imlek berikut telah dirangkum oleh MapayBandung.com dari Chinahighlights, 10 Januari 2023 dan akun Twitter Aurelia V @Senjatanuklir.

1. Gong Xi Fa Cai (恭喜發財)

Walau sudah diketahui, ucapan ini tidak boleh dilewatkan. Gong Xi Fa Cai adalah ungkapan agar lawan bicara dilimpahi rezeki, kebahagiaan, serta hal-hal baik di tahun baru.

2. Xīn Nian Kuai Le (​​新年快乐)

Xīn Nian Kuai Le adalah ucapan yang lebih formal dibandingkan Gong Xi Fa Cai. Arti dari ucapan ini adalah selamat tahun baru, karena itu kalimat ini bisa juga diucapkan pada saat tahun baru masehi.

Baca Juga: 8 Tradisi Berikut Ini Tidak Boleh Dilewatkan Jelang Perayaan Imlek, Dimulai Jauh Sebelum Imlek

3. Wan Shi Ru Yi (萬事如意)

Wan Shi Ru Yi adalah ungkapan yang berarti harapan agar semua hal berjalan sesuai keinginan lawan bicaramu.

4. Shen Ti Jian Kang (身體健康)

Jika kamu berharap lawan bicaramu sehat selalu dan dihindarkan dari segala penyakit, maka ungkapan Shen Ti Jian Kang adalah yang paling cocok untuk diucapkan.

5. Xue Ye You Cheng (學業有成)

Ucapan Xue Ye You Cheng ini secara khusus bisa ditujukan untuk teman sekolah atau teman kuliah supaya mencapai kesuksesan akademik.

Selain lima ucapan di atas, lima ucapan lainnya yang bisa kamu gunakan adalah ucapan khusus untuk tahun Kelinci Air 2023. Tahun kelinci dalam bahasa Mandarin adalah Tu Nian (兔年), sehingga ucapan-ucapan berikut mengandung kata tersebut.

Baca Juga: Jangan Heran Maag dan Asam Lambung Sembuh dengan Herbal Ini, Simak Penjelasan dr. Zaidul Akbar

6. Tu Nian Kuai Le (兔年快乐)

Paling cocok untuk menggambarkan tahun ini, ucapan Tu Nian Kuai Le memiliki arti Selamat Tahun Baru Kelinci.

7. Tu Nian Da Ji (兔年大吉)

Kata Da (大) secara harfiah berarti besar dan Ji (吉) berarti keberuntungan. Ucapan Tu Nian Da Ji berarti mendoakan lawan bicara agar mendapatkan banyak keberuntungan di tahun kelinci.

8. Tu Nian Xing Wang (​​兔年兴旺)

Ucapan Tu Nian Xing Wang artinya mendoakan kemakmuran sepanjang tahun di tahun kelinci.

Baca Juga: Sebentar Lagi Imlek, Berikut 7 Makanan Khas Imlek yang Bisa Dihidangkan Saat Makan Bersama!

9. Yuan Ni De Xin Nian Xiang Tu Zi Yi Yang Xiang He Mei Hao! (愿你的新年像兔子一样祥和美好!)

Meskipun sedikit panjang, ucapan yang satu ini punya arti yang menggemaskan, yaitu berupa harapan semoga tahun baru lawan bicaramu beruntung dan menyenangkan seperti seekor kelinci!

10. Zhu Ni Tu Nian Xing Fu An Kang (愿你的新年像兔子一样祥和美好)

Ucapan Zhu Ni Tu Nian Xing Fu An Kang bisa dipakai sebagai ungkapan harapan agar lawan bicara selalu sehat dan bahagia di tahun Kelinci Air 2023 ini.

Kalau sudah belajar 10 ungkapan bagus di atas, jangan lupa pakai ungkapan favorit kamu untuk diucapkan kepada keluarga, rekan kerja, atasan, teman, atau kekasih di kala Imlek, ya!***(Hanna Mazaya Hadi/ Job training)


Ikuti berita MapayBandung.com lainnya di Google News.

Editor: Haidar Rais

Tags

Terkini

Terpopuler