Detik-Detik Gunung Semeru Meletus Viral di Sosial Media, Abu Vulkanik Buat Langit Gelap Suasana Mencekam!

4 Desember 2022, 09:29 WIB
Detik-detik Gunung Semeru meletus terekam kamera /Mapay Bandung/Instagram @wakafsalmanitb

MAPAY BANDUNG - Berikut ini detik-detik Gunung Semeru meletus di Jawa Timur.

Detik-detik Gunung Semeru di Jawa Timur meletus hari ini, Minggu 4 Desember 2022 viral di media sosial.

Letusan Gunung Semeru yang terletak di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, buat warga sekitar lereng gunung panik.

Dalam sebuah video yang beredar, terlihat beberapa warga mulai bersiap menyelamatkan diri, sambil menaiki mobil bak terbuka.

"Warga sudah mulai bersiap-siap, antisipasi, mugi-mugi selamet," tutur seorang pria dibalik kamera.

Baca Juga: Gunung Semeru Kembali Erupsi pada Minggu 4 Desember 2022 Dini Hari, Tanggal yang Sama dengan Tahun Lalu

Situasi terasa mencekam saat langit Lumajang terlihat begitu gelap, karena semburan abu vulkanik Gunung Semeru.

Dikutip MapayBandung.com dari rilis resmi PVMBG, abu vulkanik menyembur hingga ketinggian 1500 m di atas puncak.

Mukdas Sofian dalam rilis tersebut menyampaikan himbauan, agar masyarakat di sektor tenggara sepanjang Besuk Kobokan, tidak melakukan aktivitas apapun sejauh 13 km dari puncak gunung.

Sedangkan di luar jarak tersebut, masyarakat dihimbau tidak melakukan aktivitas pada jarak 500 meter dari tepi sungai (sempadan)

Baca Juga: Disebut ‘Halu’ dan Kerap Disenggol Luna Maya, Denis Chariesta Sebut Video Syur dengan RD Sangat Nyata

Sebab, guguran awan panas dan aliran lahar berpotensi meluas hingga jarak 17 km dari puncak.

Masyarakat juga diharap tidak melakukan aktivitas dalam radius 5 KM dari kawah/puncak Gunung Semeru, karena lontaran batu pijak bisa saja terjadi.

Masyarakat juga diharap menjauh dari Besuk Kobokan, Besuk Bang, Besuk Kembar, dan Besuk Sat serta sungai-sungai kecil yang merupakan Besuk Kobokan.

Karena guguran awan panas, guguran lava dan lahar bisa turun ke sepanjang aliran sungai tersebut.

Itulah penjelasan mengenai detik-detik Gunung Semeru meletus.***

Editor: Haidar Rais

Sumber: Instagram PVMBG

Tags

Terkini

Terpopuler