Amalan Sunnah Paling Utama di Bulan Muharram Tahun Baru Islam 1444 H, Pahalanya Luar Biasa

- 29 Juli 2022, 03:43 WIB
Ilustrasi. Berikut amalan sunnah paling utama yang bisa dikerjakan di bulan Muharram Tahun Baru Islam 1444 Hijriah, jangan lewatkan pahala luar biasa.
Ilustrasi. Berikut amalan sunnah paling utama yang bisa dikerjakan di bulan Muharram Tahun Baru Islam 1444 Hijriah, jangan lewatkan pahala luar biasa. /Pexels/David McEachan

MAPAY BANDUNG – Berikut amalan sunnah paling utama yang bisa dikerjakan di awal Tahun Baru Islam 1444 Hijriah atau di bulan Muharram.

Jangan sampai kita melewatkan amalan di bulan Muharram ini karena pahalanya luar biasa jika kita mengerjakannya.

Tahun baru Islam sendiri diawali dengan tanggal 1 Muharram 1443 hijriah. Dan tahun ini Tahun Baru Islam jatuh pada Sabtu 30 Juli 2022.

Dalam ajaran Islam, terdapat sejumlah amalan yang sunnah dikerjakan di bulan Muharram.

Baca Juga: 25 Ucapan Selamat Tahun Baru Islam 1444 Hijriah, Kata Penuh Doa Cocok Dibagikan di Media Sosial

Dikutip MapayBandung.com dari akun Youtubenya Jumat 29 Juli 2022, Ustadz Abdul Somad alias UAS mengatakan bahwa, dalam 1 tahun Hijriah, terdapat 4 bulan yang disebut dengan bulan ‘Haram’ (dibaca : Harom) yaitu Zulqaidah, Zulhijjah, Muharram dan Rajab.

Pada keempat bulan itu, kita sebagai umat Muslim dianjurkan untuk melakukan puasa sunnah.

Puasa sunnah merupakan puasa yang tidak diwajibkan, tetapi jika kita melakukannya maka kita akan mendapatkan pahala dari Allah SWT.

UAS menjelaskan bahwa di bulan Muharram yang akan tiba, ada amalan sunnah yang paling utama.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x