Bagaimana Hukum Menonton Sembelih Hewan Kurban Idul Adha? Ini Kata Ustadz Abdul Somad

- 10 Juli 2022, 06:00 WIB
Ustadz Abdul Somad menjelaskan tentang hukum menonton saat proses sembelih hewan kurban Idul Adha. Bagaimana hukumnya? Berikut penjelasannya
Ustadz Abdul Somad menjelaskan tentang hukum menonton saat proses sembelih hewan kurban Idul Adha. Bagaimana hukumnya? Berikut penjelasannya /tangkap layar kanal ustadz abdul somad official/youtube.com./ustadzabdulsomadofficial



MAPAY BANDUNG – Ustadz Abdul Somad pada ceramah singkatnya menjawab pertanyaan, bagaimana hukum menonton sembelih hewan kurban Idul Adha?

Pertanyaan ini muncul mengingat sembelih hewan kurban Idul Adha yang sering ditonton oleh banyak orang.

Bahkan di beberapa daerah, menonton sembelih hewan kurban saat Idul Adha menjadi tradisi yang kerap ramai peminatnya.

Lantas bagaimana hukum menonton sembelih hewan kurban, apakah dianjurkan?

“Ketika Nabi Muhammad SAW menyembelih, Aisyah menyaksikan. Ketika Sayyidina Ali menyembelih, sayyidatuna Fatimah, Hassan, dan Hussein ikut menyaksikan,” kata Ustadz Abdul Somad seperti dilansir MapayBandung.com dari kanal YouTube Ustadz Abdul Somad Official pada Sabtu 9 Juli 2022.

Baca Juga: Jangan Biarkan Tumbuh di Halaman Rumah, 5 Tanaman Ini Penghalang Rezeki

Peristiwa sembelih hewan kurban di hari raya Idul Adha tersebut menunjukkan, menyembelih kurban dibolehkan untuk membawa orang lain menyaksikan.

Hanya saja perempuan yang berkurban tidak wajib menyembelih hewan kurbannya sendiri. Proses sembelih dapat dilakukan oleh laki-laki, tetapi perempuan pemilik hewan kurban harus datang melihat proses sembelih hewan tersebut.

“Perempuan tidak ikut menyembelih, tetapi orang lain menyembelih (kurbannya) dia tengok,” ucap Ustadz Abdul Somad.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x