Doa Sembelih Hewan Kurban Idul Adha, Wajib Hafal! Berikut Bahasa Arab, Latin serta Terjemahan

- 10 Juli 2022, 06:15 WIB
3 tips memilih hewan qurban yang layak untuk disembelih saat Idul Adha 2022/pixabay oleh Uschi Dugulin/
3 tips memilih hewan qurban yang layak untuk disembelih saat Idul Adha 2022/pixabay oleh Uschi Dugulin/ /

MAPAY BANDUNG – Doa sembelih hewan kurban untuk Idul Adha dalam Bahasa Arab, Latin, serta terjemahan ini akan sangat membantu proses kurban.

Doa sembelih hewan kurban yang diungkap pada artikel ini wajib dihafal bagi siapa saja yang hendak melaksanakan ibadah kurban dan menyembelihnya.

Pasalnya, kurban yang disembelih tanpa doa akan membuat daging tidak halal serta tak baik untuk dikonsumsi.

Penting untuk hafal doa sembelih kurban dalam Bahasa Arab, Latin, dan terjemahan ini agar memudahkan proses kurban di hari raya Idul Adha.

Baca Juga: Segera Tebang! 5 Pohon Ini Bawa Sial hingga Jadi Sarang Makhluk Halus, Salah Satunya Kuntilanak Rambut Panjang

Dikutip MapayBandung.com dari laman islam.nu pada Sabtu 9 Juli 2022, berikut doa lengkap sembelih hewan kurban Idul Adha dalam Bahasa Arab, Latin, dan terjemahan.

اَللَّهُمَّ هَذِهِ مِنْكَ وَإِلَيْكَ فَتَقَبَّلْ مِنِّيْ يَا كَرِيْمُ

Allahumma hadzihi minka wa ilaika, fataqabbal minni ya karim.

Artinya: “Ya Tuhanku, hewan ini adalah nikmat dari-Mu dan dengan ini aku bertaqarrub kepada-Mu. Karenanya hai Tuhan Yang Maha Pemurah, terimalah taqarrubku.”

Selain doa tersebut, ada pula serangkaian tata cara yang dianjurkan ketika hendak menyembelih hewan kurban.

Baca Juga: Baru Tahu! Ustadz Abdul Somad Ungkap Alasan Dilarang Potong Kuku dan Rambut Saat akan Kurban

Sebelum menyembelih hewan kurban Idul Adha, tajamkan senjata kemudian hadapkan hewan ke arah kiblat, tak lupa dilanjutkan dengan membaca basmallah dengan sempurna.

Tahap selanjutnya membaca sholawat untuk Rasulullah SAW lalu bertakbir sebanyak tiga kali.

Berikut rangkaian serta doa menyembelih hewan kurban dalam Bahasa Arab, Latin, beserta terjemahan lengkap.

Baca Juga: Bukan Puasa! Inilah Amalan yang Dianjurkan di Hari Tasyrik 11, 12 dan 13 Dzulhijjah, Jangan Terlewat

1. Membaca basmallah

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ

Bismillahir rahmanir rahim

Artinya: “Dengan nama Allah Yang Maha Pengasih, lagi Maha Penyayang.”

2. Membaca sholawat untuk Nabi Muhammad SAW

اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ

Allahumma shalli ala sayyidin Muhammad, wa ala ali sayyidina Muhammad.

Artinya: “Tuhanku, limpahkan rahmat untuk Nabi Muhammad SAW dan keluarganya.”

Baca Juga: Boleh Sarapan atau Tidak? Berikut Amalan Sunnah Idul Adha Kata UAS, Nomor 2 Bagian Hewan Ini Harus Dimakan

3. Mengucapkan takbir sebanyak tiga kali disertai tahmid sebanyak satu kali

اَللهُ أَكْبَرُ اَللهُ أَكْبَرُ اَللهُ أَكْبَرُ وَلِلهِ الْحَمْدُ

Allahu Akbar, Allahu Akbar, Allahu Akbar, Walillahil hamd.

Artinya: “Allah Maha Besar, Allah Maha Besar, Allah Maha Besar, segala puji bagi-Mu.”

4. Membaca doa menyembelih hewan kurban yang telah tercantum pada awal artikel

اَللَّهُمَّ هَذِهِ مِنْكَ وَإِلَيْكَ فَتَقَبَّلْ مِنِّيْ يَا كَرِيْمُ

Allahumma hadzihi minka wa ilaika, fataqabbal minni ya karim.

Artinya: “Ya Tuhanku, hewan ini adalah nikmat dari-Mu dan dengan ini aku bertaqarrub kepada-Mu. Karenanya hai Tuhan Yang Maha Pemurah, terimalah taqarrubku.”

Baca Juga: Apa Itu Hari Tasyrik? Kenapa Puasa di Hari Tasyrik Haram? Simak Penjelasannya, Jangan Sampai Keliru!

Itulah doa sembelih hewan kurban Idul Adha dalam Bahasa Arab, Latin, serta terjemahan yang mudah dihafal.

Semoga dengan melakukan amalan kurban di hari raya Idul Adha, kita dapat meraih pahala yang melimpah dari hewan yang kita kurbankan.***

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x