Ustadz Khalid Basalamah Ungkap Bahaya Gosip dan Fitnah: Setara dengan Dosa Riba Paling Berat Tingkatannya

- 15 Juni 2022, 17:30 WIB
Ustadz Khalid Basalamah menjelaskan cara menjawab salam dari kaum ini.
Ustadz Khalid Basalamah menjelaskan cara menjawab salam dari kaum ini. /Tangkap layar Youtube/Khalid Basalamah Official.

MAPAY BANDUNG - Di tengah kemajuan teknologi saat ini, gosip dan fitnah kian merebak di lingkungan masyarakat.

Menurut seorang pendakwah Ustadz Khalid Basalamah, kebiasaan gosip dan fitnah jelas adalah perbuatan tercela dan tidak disukai oleh Allah Subhanahu Wata'ala.

Bahkan, Ustadz Khalid Basalamah menjelaskan, gosip dan fitnah adalah perbuatan dosa yang setara dengan dosa riba paling berat tingkatannya.

Sebab, ketimbang manfaat, gosip dan fitnah justru akan menimbulkan mudharat atau kerugian bagi seseorang.

Baca Juga: Mengerikan! Inilah 10 Tanda Kiamat yang Perlu Diketahui menurut Ustadz Khalid Basalamah

"Hati-hati kalau suka gosipin orang, gunjing, atau fitnah. Itu sama seperti dosa riba yang paling berat," tutur Ustadz Khalid Basalamah, yang dikutip MapayBandung.com dari Instagram @khalidbasalamahofficial, Rabu 15 Juni 2022.

Sambung Ustadz Khalid Basalamah mengatakan, kita semestinya tidak boleh masuk ke dalam zona kehidupan pribadi seseorang, apalagi sampai membicarakannya kepada orang lain.

Agar kita dapat terhindar dari gosip dan fitnah, Ustadz Khalid Basalamah menyarankan, agar dapat meninggalkan obrolan, jika ada teman atau kerabat yang sedang gosip ataupun fitnah.

Baca Juga: Tanda Kiamat Besar Ditandai dengan Munculnya Dajjal, Simak Ciri dan Bentuk Dajjal kata Ustaz Khalid Basalamah

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x