Terkuak Alasan Setan Tak Mampu Ganggu Manusia Saat Puasa Ramadhan, Begini Penjelasan UAS

- 2 April 2022, 07:00 WIB
Penceramah Ustadz Abdul Somad  menguak alasan setan tak mampu mengganggu manusia saat puasa bulan Ramadhan. SImak penjelasannya berikut.
Penceramah Ustadz Abdul Somad menguak alasan setan tak mampu mengganggu manusia saat puasa bulan Ramadhan. SImak penjelasannya berikut. /instagram@ustadzabdulsomad_official

MAPAY BANDUNG - Penceramah Ustadz Abdul Somad atau UAS mengatakan jika setan tak mampu mengganggu manusia di bulan Ramadhan.

Ustadz Abdul Somad menambahkan, seluruh muslim menjadi lebih tahan godaan nafsu saat menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan.

Alasannya, karena Allah terlebih dahulu membelenggu dan mengikat setan sebelum mengganggu manusia di bulan Ramadhan.

Lantas, apakah setan benar-benar diikat kedua tangan dan kakinya seperti apa yang dijelaskan dalam hadits Nabi Muhammad SAW?

Baca Juga: Tak Lagi Berjaya Usai Ditinggal Sir Alex Ferguson, Garry Neville Desak Glazer Jual MU

Dikutip MapayBandung.com dari NU Online, Jumat 1 April 2022, begini bunyi hadits Nabi Muhammad SAW tentang setan dibelenggu di bulan Ramadhan.

إِذَا دَخَلَ رَمَضَانُ صُفِّدَتِ الشَّيَاطِينُ ، وَفُتِحَتْ أَبُوَابُ الجَّنَةِ ، وَغُلِّقَتْ أَبْوَابُ النَّارِ

Artinya, “Ketika masuk bulan Ramadhan maka syaitan-syaitan dibelenggu, pintu-pintu surga dibuka, dan pintu-pintu neraka ditutup,” (HR Bukhari dan Muslim).

Menurut Ustadz Abdul Somad, hadits tersebut memiliki makna gramatikal yang tak bisa ditelan mentah-mentah.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x