Syekh Ali Jaber Ungkap Kunci Utama Dapat Rezeki Harta, Keturunan Hingga Jodoh, Cukup Lakukan Hal Simple Ini

21 Juni 2022, 15:45 WIB
Syekh Ali Jaber. /Tangkap layar YouTube TAMAN SURGA.NET

MAPAY BANDUNG - Ulama kondang Syekh Ali Jaber mengungkapkan kunci dari segala rezeki.

Mulai dari rezeki harta, keturunan hingga rezeki mendapatkan jodoh di dalam hidup ini.

Selama ini banyak orang yang khawatir menjadi miskin, tidak punya keturunan hingga jadi jomblo seumur hidup karena sulit bertemu dengan jodohnya.

Namun tidak perlu khawatir karena menurut penceramah kondang, Syekh Ali Jaber semua itu merupakan rezeki yang telah ditetapkan Allah SWT.

Baca Juga: Usia di Bawah 50 Tahun Jangan Pelihara Burung Perkutut Ini, Fatal! Ahli Supranatural Ungkap Risikonya

Seperti dikutip MapayBandung.com dari kanal Youtube Audio Syiar pada Senin 20 Juni 2022, berikut ini kunci dari segala rezeki.

Syekh Ali mengatakan ada satu kunci untuk melancarkan rezeki.

Kunci yang dimaksud mendiang Syekh Ali Jaber adalah Istighfar.

Dengan Istighfar segala hal yang berkaitan dengan rezeki akan datang termasuk rezeki mendapatkan Jodoh.

Baca Juga: Dijamin Masuk Surga, Syekh Ali Jaber Anjurkan untuk Baca Ayat 1 Ini Setelah Sholat, Jangan Buru-buru!

Maka umat muslim sewajarnya tidak perlu khawatir menjadi sulit menjalani hidup jiga mampu menjaga Istighfar ini.

Secara umum pengertian dari beristighfar yaitu memohon ampun kepada Allah SWT.

"Kunci rezeki adalah istighfar kunci dari rezeki harta, rezeki keturunan, rezeki jodoh rezeki apa saja adalah istighfar," terang Syekh Ali Jaber.

Segala yang berkaitan dengan rezeki termasuk rezeki mendapatkan jodoh dan kuncinya adalah memohon ampun kepada Allah SWT yaitu beristighfar.

Baca Juga: Primbon Jawa Sebut 9 Tanda Ini Bisa Bikin Kaya Raya, Nomor 5 Paling Sering Dirasakan

"Terkait dengan rezeki kuncinya Istighfar," katanya.

Bacaan istighfar ini sudah banyak diajarkan oleh para ulama, salah satu diantaranya adalah "astagfirullahaladzim" yang artinya "aku memohon ampun kepada Allah yang agung".

Bacalah Istighfar secara rutin, kata Syekh Ali Jaber jika ingin rezeki lancar terus jaga bacaan Istighfar itu.

Baca Juga: Jangan Kaget Kalau Lihat Kotoran Numpuk di Kandang Perkutut, Itu Isyarat Perkutut Jinak dan Rajin Manggung

"Jangan berhenti Istigfar dari mulai pagi bangun sampai beraktifitas sibuk kemana mana pergi terus bawa Istighfar," tegas Syekh Ali Jaber.

Jadi dapat disimpulkan dengan amalan Istighfar ini segala hal akan dimudahkan

Kata Syekh Ali Jaber selain rezeki yang lancar dengan beristigfar juga hati akan senantiasa merasakan kenikmatan dan ketenangan.***

Editor: Haidar Rais

Tags

Terkini

Terpopuler