Satu Amalan Ini Bisa Bikin Sekeluarga Husnul Khotimah Kata Syekh Ali Jaber, Segera Lakukan!

19 Juni 2022, 13:15 WIB
Syekh Ali Jaber mengatakan amalan berikut ini bisa membuat satu keluarga husnul khotimah /Tangkapan layar Youtube.com/ Syekh Ali Jaber



MAPAY BANDUNG - Setiap muslim yang beriman pasti ingin meninggal dalam keadaan husnul khotimah.

Oleh karenanya, banyak orang yang memberbanyak amal soleh agar kelak bisa meninggal dalam keadaan husnul khotimah.

Menurut Syekh Ali Jaber, terdapat satu amalan yang jika dikerjakan maka bisa membuat seseorang meninggal dalam keadaan husnul khotimah.

Bahkan menurut Syekh Ali Jaber, tidak hanya satu orang saja yang meninggal dalam keadaan husnul khotimah jika melakukan amalan tersebut, melainkan satu keluarga.

Baca Juga: 4 Cara Memandikan Burung Perkutut yang Benar, Lakukan pada Jam Berikut Biar Tidak Giras

Oleh karenanya, Syekh Ali Jaber kali ini akan mengungkap satu amalan yang bisa membuat sekeluarga meninggal dalam keadaan husnul khotimah.

Seperti diketahui, setiap amalan yang dikerjakan dengan tulus dan ikhlas akan diberi ganjaran pahala oleh Allah SWT, termasuk bersedekah.

Bersedekah itulah amalan yang menurut Syekh Ali Jaber bisa membuat sekeluarga meninggal dalam keadaan husnul khotimah apabila dikerjakan.

Baca Juga: Berbahaya! Fakta Pesugihan Uang Gaib yang Jarang Diketahui, Abah Romdhoni: Urungkan Niat Anda

Dikutip MapayBandung.com dari video di kanal YouTube Safira Media Minggu 19 Juni 2022, Syekh Ali Jaber mengungkapkan bahwa sedekah sebenarnya amalan yang sederhana.

"Sederhana, gak dinilai, gak dihitung, tapi dengan amalan itu terjamin masuk surga," ungkap Syekh Ali Jaber.

Selain itu, Syekh Ali Jaber juga mengatakan bahwa barangsiapa yang rajin bersedekah maka meninggalnya terjamin husnul khotimah.

"Terjamin husnul hatimah bahkan bisa di tanah suci walau kita tinggal di Indonesia," kata Syekh Ali Jaber.

Baca Juga: 3 Katuranggan Perkutut Ini Paling Dianjurkan Dipelihara, Berikut Keistimewaan dan Ciri-cirinya

Bahkan jika sedekah tersebut diberikan oleh satu keluarga sekaligus dengan niat mulia dan benar-benar ikhlas, maka satu keluarga itu pun bisa meninggal dalam keadaan husnul khotimah.

Pasalnya, Syekh Ali Jaber menjelaskan bahwa jika Allah SWT mengizinkan untuk husnul khotimah, maka tiada yang bisa mengganti kehendak-Nya tersebut.

"Inilah cara Allah, kalau Allah berikan izin husnul khatimah gak ada yang bisa memindahkan husnul khatimah," jelas Syekh Ali Jaber.

Maka dari itu, perbanyaklah sedekah dimanapun kita berada agar Allah SWT melimpahkan pahala bagi kita sebagai bekal ke akhirat kelak.***

Editor: Rian Firmansyah

Tags

Terkini

Terpopuler