Kejurnas Paralayang Sumedang Bikin Omzet Pelaku UMKM Naik 100 Persen

- 8 September 2023, 18:30 WIB
Event Kejurnas Paralayang 2023 sekaligus babak kualifikasi PON 2024 yang digelar di Batudua dan Toga Hill Sumedang
Event Kejurnas Paralayang 2023 sekaligus babak kualifikasi PON 2024 yang digelar di Batudua dan Toga Hill Sumedang /Pemkab Sumedang

 

 

MAPAY BANDUNG - Event Kejurnas Paralayang 2023 sekaligus babak kualifikasi PON 2024 yang digelar di Batudua dan Toga Hill Sumedang menjadi berkah tersendiri bagi pelaku UMKM.

Seperti yang dirasakan Iyah (50), warga Sempurmayung Desa Kecamatan Cisitu, yang berjualan di kawasan Bukit Batudua, Cisitu.

"Saya biasa jualan di dekat rumah di Sempurmayung, tapi kalau ada acara di sini ya jualannya pindah ke sini, karena lebih ramai," ujar Iyah, yang membuat warung dadakan menggunakan terpal.

Baca Juga: Meski Rasanya Enak, 6 Makanan Ini Harus Dihindari Agar Tidak Terkena Asam Urat Kata dr. Saddam Ismail

Di dekat take off paralayang itu, Iyah berjualan gorengan, makanan, dan minuman ringan. Tidak hanya pengunjung, peserta kejuaraan juga banyak yang membeli dagangannya.

"Kalau ada event sepeda, mobil, biasanya jualannya pindah ke sini. Lumayan omset juga naik sekitar 100 persen," imbuhnya.

Hal sama dilontarkan Daryati yang juga berjualan menu nasi liwet. Adanya event paralayang membuat pengunjung ke Batudua meningkat.

"Kalau tidak ada acara di sini memang sepi. Tapi kalau ada acara sangat ramai. Omzet dagangan juga naik lumayan," ujarnya.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x