Hore! Tol Cisumdawu Hari Ini Mulai Beroperasi, Simak Jadwalnya

- 16 April 2023, 15:00 WIB
Foto udara Tol Cisumdawu.
Foto udara Tol Cisumdawu. /Pikiran Rakyat/Armin Abdul Jabbar/

MAPAY BANDUNG - Jalur Tol Cisumdawu akhirnya mulai beroperasi untuk arus mudik lebaran 2023.

Adapun Jalur Tol Cisumdawu yang dibuka fungsional untuk mudik lebaran ini Gerbang Tol Cimalaka-Legok-Gerbang Tol Ujung Jaya.

Sentra Komunikasi Tol Cisumdawu membenarkan jika Tol Cisumdawu ruas Tol Cimalaka hingga Tol Ujung Jaya telah beroparasi mulai hari ini.

 

Baca Juga: Wajib Coba! Resep Ketupat Sayur Betawi Untuk Menu Makanan Lezat Lebaran 2023

"Hari ini ruas fungsional cimalaka - ujung jaya sudah bisa dilintasi," kata Senkom Cisumdawu melalui pesan singkat.

Perlu diketahui operasional Tol Cisumdawu Cimalaka-Ujung Jaya mulai pukul 08.00 - 15.00 WIB.

 

Baca Juga: Kapolri Minta Warga yang Mudik Lapor ke Kepolisian

"Dari jam 08.00 - 15.00," sambungnya.

Sebelumnya Kakorlantas Polri Irjen Pol Firman Santyabudi menyebut alasan Tol Cisumdawu Cimalaka-Dawuan dibuka maksimal hanya sampai pukul 3 sore selama mudik Lebaran 2023 karena mempertimbangkan faktor alam.

Baca Juga: Tanggapi OTT Walikota Bandung, Ridwan Kamil: Kepala Daerah di Jabar Harus Mengedepankan Integritas

 

“Informasi dari lapangan bahwa daerah (di lintasan Tol Cisumdawu Seksi 4-6) masih berkabut,” ujar Firman dalam keterangan tertulisnya.***

Ikuti berita MapayBandung.com lainnya di Google News.

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah