Jelang Libur Lebaran, Bupati Garut Minta PHRI Beri Pelayanan Terbaik

- 8 April 2023, 09:00 WIB
 Bupati Garut, Rudy Gunawan
Bupati Garut, Rudy Gunawan /kabar-priangan.com/Dindin Herdiana /

MAPAY BANDUNG - Bupati Garut, Rudy Gunawan menyampaikan strategi yang bisa dilakukan PHRI, dalam memberikan pelayanan kepada para tamu ataupun pengunjung yang akan datang ke Kabupaten Garut, selama libur lebaran Hari Raya Idulfitri 1444 H di tahun 2023.

Rudy Gunawan meminta agar restoran di Kabupaten Garut dapat menyediakan tempat parkir yang luas, sehingga nantinya tidak akan terjadi kemacetan total ketika terdapat banyak pengunjung di restoran.

"Jadi nanti kita akan ada rapat pak, mengenai menyangkut masalah parkir, yang menghadapi mungkin H+1 sampai H+7," ucapnya.

Baca Juga: Wartawan Bandung Jadi Korban Pencurian di Jalan Purnawarman dengan Modus Pecah Kaca, Begini Kronologinya

Selain itu, mengingat Kabupaten Garut diprediksi akan kedatangan pemudik atau pengunjung lebih banyak dari tahun lalu, Rudy berharap setiap restoran dapat menyampaikan stok makanan yang lebih banyak dari biasanya.

"Ini juga persiapan di restoran ini harus lebih banyak stok daripada makanannya, jangan sampai di Garut nanti kehabisan makan. Jadi jangan sampai ke Garut, cari makan susah, habis semua dimana-mana," lanjutnya.

Terakhir, ia juga berharap beberapa hotel dapat menyiapkan beberapa pelayanan seperti makanan khas Garut untuk pada pengunjung. Tak hanya itu, ia juga meminta agar stok oleh-oleh di Kabupaten Garut agar diperbanyak.

Baca Juga: Favorit Keluarga! Resep Semur Bola Daging, Kreasi Simpel Olahan Sapi Untuk Menu Sahur

Baca Juga: 3 Tempat Kuliner Hits yang Cocok untuk Bukber di Bandung, Lengkap dengan Harganya

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x