Gubernur Jabar Ridwan Kamil Beri Pesan untuk Wali Kota untuk Sediakan Ruang Publik Bagi Pemuda Berkreasi

- 8 Agustus 2022, 15:00 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menjadi salah satu pembicara pada diskusi 10 tahun Forum Pemred dengan tema Memajukan Pers Menyatukan Bangsa, di Hotel Raffless Jakarta, Jumat (5/8/2022).
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menjadi salah satu pembicara pada diskusi 10 tahun Forum Pemred dengan tema Memajukan Pers Menyatukan Bangsa, di Hotel Raffless Jakarta, Jumat (5/8/2022). /Adpim Jabar/

"Sebagai mantan wali kota, (saya) melihat anak-anak muda yang berkomunitas itu bibit-bibit masa depan, yang seringkali kotanya kita pahami tidak menyediakan ruang-ruang aspirasi sehingga direbut cita-citanya," tuturnya.

Pada kesempatan yang sama, Menteri Perdagangan RI Zulkifli Hasan mengatakan, bahwa generasi muda harus produktif dan memiliki road map, untuk masa depan yang cerah.

"Saatnya kita Indonesia dengan generasi mudanya yang punya keterampilan, knowledge, kreatif yang luar biasa, tidak hanya berpikir untuk dalam negeri, tapi saatnya sekarang kita menyerbu global internasional," katanya.

Baca Juga: Cara Membuat Hiasan Bunga Krisan Spesial 17 Agustus, Cantik untuk Dekorasi Ruang Tamu

Dia pun berpesan kepada para pemuda, agar dapat hidup produktif. Sebab, masa depan Indonesia ada di tangan anak muda saat ini.

"Maka pesan untuk anak-anak muda, hiduplah yang produktif, bikin rencana kerja, road map Anda mau apa, tekuni, kerja keras, dan saya percaya masa depan Indonesia ada di tangan saudara-saudara," kata Zulkifli Hasan.***

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x