Dishub Jabar Siapkan Exit Tol Gedebage, Antisipasi Cileunyi Padat Saat Mudik Lebaran 2022

- 5 April 2022, 10:00 WIB
 Dishub Jabar Siapkan Exit Tol Gedebage, Antisipasi Cileunyi Padat Saat Mudik
Dishub Jabar Siapkan Exit Tol Gedebage, Antisipasi Cileunyi Padat Saat Mudik /Tommy Riyadi/prfmnews

MAPAY BANDUNG - Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Jawa Barat berkoordinasi dengan Jasa Marga menyiapkan exit Tol Gedebage KM 149 sebagai solusi untuk mengurai kepadatan keluar Tol Cileunyi.

Hal itu disiapkan Dishub setelah Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memprediksi lonjakan pemudik akan terjadi pada Lebaran tahun 2022 ini.

Dan salah saatu titik yang jadi perhatian adalah gerbang Tol Cileunyi, yang kerap mengalami kepadatan tiap kali musim mudik tiba.

Rencana pembukaan exit Tol Gedebage itu disampaikan Kadishub Jabar A. Koswara di Kota Tasikmalaya, Selasa, 5 April 2022.

"Rencana pembukaan exit tol KM 149 akan dikeluarkan saat kendaraan sudah terjadi antrean berkilo-kilo meter. Sehingga, nanti kendaraan kecil akan distribusikan arusnya keluar menuju Gedebage," ujar Koswara.

Baca Juga: Sering Kesemutan dan Tangan Kaku? Atasi dengan Terapi Ini Kata dr. Zaidul Akbar

Guna mengurai kemacetan, pemudik diberikan opsi pilihan untuk menggunakan jalur alternatif yang akan dikondisikan dengan pembuangan kendaraan di KM 149.

"Nantinya, pemudik bisa menuju jalur alternatif seperti Sapan, Cicalengka hingga Cijapati. Dan jalur Cijapati akan coba disurvei untuk kesiapan dan keamanan bagi pemudik saat digunakan nanti," tambahnya.

Mengenai gerbang Tol Cileunyi, Koswara menyinggung masih minimnya gerbang yang dioperasikan di Cileunyi yang saat ini dinilai belum cukup banyak untuk melayani kendaraan yang melintas saat mudik nanti.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x