Bantu UMKM Masyarakat, Ridwan Kamil Desain Jeans Daur Ulang dari Sampah Plastik

- 29 September 2021, 18:00 WIB
Ilustrasi jeans - Cara mudah merawat jeans agar awet dan tidak cepat pudar.
Ilustrasi jeans - Cara mudah merawat jeans agar awet dan tidak cepat pudar. /PIXABAY/ninjason

MAPAY BANDUNG – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengaku selalu mendukung kegiatan UMKM yang dilakukan masyarakat. Tak hanya ikut mendukung kegiatan UMKM, Ridwan Kamil terkadang ikut berpartisipasi untuk membantu masyarakat.

Seperti yang dilakukannya baru-baru ini, Ridwan Kamil ikut mendesain jeans untuk mendukung kegiatan UMKM masyarakat di Jawa Barat. Bukan sembarang jeans, namun Ridwan Kamil mendesain jeans yang terbuat dari sampah plastik.

Hal ini dilakukan Ridwan Kamil sebagai salah satu motivasi, agar masyarakat lain dapat ikut mengurangi sampah plastik yang memang sulit terurai. Salah satu yang dapat dilakukan, yaitu dengan mendaur ulang sampah plastik menjadi berbagai kebutuhan sehari-hari.

“Jeans dari sampah plastik,” buka Ridwan Kamil yang dikutip oleh MapayBandung.com pada Rabu, 29 September 2021 dalam kolom caption instagramnya.

Baca Juga: Disangka Selingkuhan Suami Orang, Gritte Agatha Sampai-sampai Dilabrak Wanita Tak Dikenal

“Saya berkolaborasi mendesain jeans untuk mendukung UMKM Jawa Barat @bespoke.project dari bahan daur ulang sampah botol plastik,” tulis Ridwan Kamil.

Gubernur Jawa Barat yang sering dipanggil Kang Emil itu, membuat desain khusus jeans itu dengan memasukkan tema favoritnya, yaitu pola batik Megamendung.

“Tema desain jeans nya adalah gradasi duotono dan pola Megamendung favorit saya,” ungkapnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Ridwan Kamil (@ridwankamil)

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x