Duh! Awal Agustus Ini Positif Covid-19 di Jabar Bertambah Lebih dari 4 Ribu Kasus

- 1 Agustus 2021, 13:26 WIB
Ilustrasi Covid-19.
Ilustrasi Covid-19. /Dok PRFM.



MAPAY BANDUNG - Satgas Penanganan Covid-19 Provinsi Jawa Barat (Jabar) kembali melaporkan update terkini kasus Corona.

Dalam update Pikobar pada Minggu 1 Agustus 2021, positif atau konfirmasi Covid-19 di Jabar bertambah lebih dari 4 ribu kasus.

Angka tepatnya, pada awal Agustus ini, positif Corona di Jabar bertambah sebanyak 4.204 kasus.

Dengan penambahan tersebut, artinya sampai saat ini, total akumulasi kasus Corona di Jabar mencapai 609.027.

Baca Juga: Ini Janji Youtuber Arief Muhammad untuk Greysia Polii dan Apriyani Rahayu Jika Berhasil Raih Medali Emas

Dari angka tersebut, 123.826 berstatus kasus aktif, 475.838 pasien dinyatakan sembuh, dan 9.363 lainnya meninggal.

Dalam update hari ini, kasus aktif atau pasien positif dalam perawatan maupun isolasi berkurang sebanyak 2.906, pasien sembuh bertambah 6.931, dan kasus kematian bertambah 179.

Sementara itu total kontak erat di Jabar sampai saat ini mencapai angka 511.970.

Baca Juga: Seminggu Sudah Kepergian Sang Ibunda, Amanda Manopo: Kangen Banget

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah

Sumber: pikobar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x