Lebaran Bertepatan dengan Kenaikan Isa Al Masih, Ridwan Kamil: Tahun yang Istimewa

- 13 Mei 2021, 11:10 WIB
Ucapan Ridwan Kamil.*
Ucapan Ridwan Kamil.* // instagram.com/ @ridwankamil

MAPAY BANDUNG - Ada yang spesial di Hari Raya Idul Fitri tahun 2021 ini.

Ya, lebaran kali ini bertepatan dengan Hari Raya Kenaikan Isa Almasih yang diperingati umat Kristiani.

Dua hari besar dari dua agama ini jatuh di hari dan tanggal yang sama yaitu pada Kamis 13 Mei 2021.

Hal ini merupakan momen langka di Indonesia, dan menjadi keberagaman tersendiri yang hadir di bumi Nusantara.

Baca Juga: Link Streaming FTV Preman Pensiun Kembali ke Fitri yang Tayang Hari Ini di RCTI

Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil bahkan mengatakan bahwa tahun 2021 merupakan tahun yang istimewa.

Karena, Hari Raya Idul Fitri berbarengan dengan Hari Raya Kenaikan Isa Almasih.

Melalui akun Instagramnya, Kang Emil pun mengunggah sebuah foto potret kebhinekaan Indonesia.

Dia mengunggah foto wanita Muslim dan wanita Kristiani yang tengah berdoa.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x