15 Rumah Rusak Berat Akibat Tanah Amblas di Sukabumi, Kejadian 3 Tahun Lalu yang Terulang

- 9 Februari 2021, 20:07 WIB
Tanah amblas di  Kampung Ciherang, Desa Cijangkar, Kecamatan Nyalindung, Kabupaten Sukabumi mengakibatkan 20 rumah terdampak
Tanah amblas di Kampung Ciherang, Desa Cijangkar, Kecamatan Nyalindung, Kabupaten Sukabumi mengakibatkan 20 rumah terdampak /BPBD JABAR

Sementara itu, Kepala PVMBG Andiani mengungkapkan, bencana gerakan tanah ini diperkirakan pernah terjadi tiga tahun yang lalu dan masih berkembang sampai sekarang.

"Jenis gerakan tanah diperkirakan berupa rayapan yang bergerak lambat, ditandai dengan retakan pada tanah dan merusak bangunan di atasnya," ungkap Andiani.

Ia menjelaskan, pada zona ini bisa terjadi gerakan tanah jika curah hujan di atas normal, sedangkan gerakan tanah lama pun dapat aktif kembali.

Baca Juga: Jalan di KM 122 Tol Cipali Arah Jakarta Amblas, Petugas Berlakukan Contraflow

Baca Juga: Ternyata Longsor di Cimanggung Sumedang Diduga Terjadi Karena Adanya Pelanggaran Teknis Pembangunan Perumahan

Faktor penyebab terjadinya gerakan tanah diperkirakan karena kemiringan lereng yang agak curam, tanah pelapukan yang bersifat mudah meloloskan air melalui retakan yang terbentuk, dan sistem penataan drainase kurang baik serta tidak kedap air.

"Hujan yang turun dengan intensitas tinggi juga menjadi pemicu terjadinya gerakan tanah," tuturnya.***

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah