Bukan Bandung! Daerah Terluas di Jawa Barat Ternyata Berada di Sini, Pantas Diusulkan Pemekaran

18 Agustus 2023, 07:15 WIB
Peta Kabupaten Sukabumi. /Balai Pelestarian Kebudayaan Jawa Barat/Kemdikbud.go.id

MAPAY BANDUNG - Inilah daerah terluas di Jawa Barat yang banyak orang tidak tahu. Sebagai salah satu provinsi di Indonesia, Jawa Barat memiliki luas secara geografis dan penduduk padat.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Jawa Barat, provinsi ini memiliki luas 35.377,76 km persegi.

Luas wilayah ini tentu disumbang oleh luas wilayah daerah atau 27 kabupaten dan kota yang ada di Jawa Barat.

 

Baca Juga: 5 Daerah Terluas di Jawa Barat, Juaranya Ternyata Bukan Kota Bandung, Tapi...

Dari 27 kabupaten dan kota di Jawa Barat, ternyata beberapa di antaranya masuk menjadi daerah terluas.

Saking luasnya, daerah di Jawa Barat ini masuk ke dalam usulan untuk dilakukan pemekaran.

Ya, dilansir MapayBandung.com dari BPS Jabar pada Jumat 18 Agustus 2023, daerah terluas di Jawa Barat yakni Kabupaten Sukabumi.

 

Baca Juga: Jam Tayang Drakor Legend Of The Blue Sea di NET TV Hari Ini Jumat 18 Agustus

Berdasar data 2016, Kabupaten Sukabumi memiliki luas sekitar 4.145,70 km persegi.

Tidak hanya menjadi daerah terluas di Jawa Barat, kabupaten yang memiliki 47 kecamatan ini juga menjadi daerah paling luas kedua di Pulau Jawa.

Maka tak heran, jika ada usulan pemekaran Kabupaten Sukabumi.

Baca Juga: Shin Tae Yong Sebut Persiapan Timnas U-23 Sangat Baik Jelang Lawan Malaysia, Meski Banyak Pemain Baru

Sebelumnya diberitakan Pemprov Jawa Barat dan DPRD Jawa Barat telah memasukan Kabupaten Sukabumi sebagai daerah yang akan dilakukan pemekaran.

Rencananya Kabupaten Sukabumi akan dimekarkan menjadi dua daerah yakni Kabupaten Sukabumi dan Kabupaten Sukabumi Utara.

 

Gubernur Jabar Ridwan Kamil menyatakan adanya calon daerah otonom ini diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masayarakat Jabar.

Baca Juga: Rekomendasi Resto Korea ala Drakor di Cimahi, Barbequean Bareng Teman

Adapun untuk proses pemekaran daerah otonom baru ini pun masih menantikan pencabutan moratorium oleh pemerintah pusat.

"Total sudah sembilan daerah persiapan otonomi baru ini. Jadi mudah-mudahan di Pemerintah Pusat apakah masih di era Presiden Jokowi ataupun nanti di era pemerintahan yang baru keadilan pemekaran wilayah yang sekarang masih dalam moratorium bisa dicabut dan kita bisa merasakan kesejahteraan (masyarakat) Jawa Barat yang meningkat," ungkap Kang Emil sapaan akrab Ridwan Kamil beberapa waktu lalu.

Demikian informasi mengenai daerah terluas di Jawa Barat yakni Kabupaten Sukabumi yang diusulkan dilakukan pemekaran.***

Ikuti berita MapayBandung.com lainnya di Google News.

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler