Bentuk Pos Vaksinasi Covid-19 Bagi Lansia, Pemda Jabar Perluas Jangkauan dan Jemput Bola

31 Mei 2021, 12:04 WIB
Ketua Divisi Penanganan Kesehatan Satgas Penanganan COVID-19 Jabar Marion Siagian /Dok. Humas Jabar

MAPAY BANDUNG - Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi (Pemprov) Jawa Barat (Jabar) membentuk pos vaksinasi di tingkat desa dan kelurahan untuk memperluas jangkauan vaksinasi khususnya bagi Lanjut usia (lansia).

Dikutip dari laman resmi Humas Jabar, Ketua Divisi Penanganan Kesehatan Satgas Penanganan COVID-19 Jabar Marion Siagian mengatakan pos vaksinasi dibentuk untuk menjangkau lansia yang selama ini mengalami keterbatasan untuk mendapatkan vaksinasi.

"Ada sejumlah keterbatasan bagi lansia untuk mengikuti vaksinasi, seperti faktor usia yang tidak memungkinkan berangkat ke lokasi pelayanan vaksinasi sendirian. Perlu ada keluarga yang mendampingi. Kemudian, komorbid penyakit lebih banyak pada lansia," jelas Marion.

Baca Juga: Begini Cara Cek Nama Penerima Bantuan UMKM di BRI

Berdasarkan data hingga 26 Mei 2021, lansia yang sudah melakukan vaksinasi pertama baru sebanyak 391.449 orang (8,89 persen), sedangkan untuk lansia yang sudah melakukan vaksinasi dosis kedua berjumlah 270.812 orang (6,15 persen).

Sementara itu total sasaran lansia di Jabar sendiri tercatat 4.404983 orang.

Marion mengakui cakupan vaksinasi lansia di Jabar masih rendah.

Selain faktor jarak dan komorbid, masih banyak lansia yang tidak mau divaksin dan pula anggota keluarga yang tidak ingin keluarga yang masuk kategori lansia menjalani vaksinasi Covid-19.

Baca Juga: Mulai Hari Ini, Merokok Sembarangan di Kota Bandung Bisa Kena Denda Rp 500.000

Baca Juga: Pendaftaran CPNS 2021 Batal Digelar Hari ini, Kemenpan RB: Masih Dipersiapkan

"Kami akan gencar mengedukasi dan menginformasikan kepada lansia dan keluarga yang memiliki lansia agar mau membawa lansia untuk divaksin. Kami juga akan memobilisasi lansia dengan cara mendaftarkan dan mengatur antar-jemput lansia ke fasyankes vaksinasi COVID-19," pungkasnya.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: Humas Jabar

Tags

Terkini

Terpopuler