AS Resmi Boikot Olimpiade Musim Dingin 2022 Beijing, Cina Ancam Balasan Tegas

- 7 Desember 2021, 08:01 WIB
Presiden Amerika Serikat Joe Biden (kiri) dan Presiden China Xi Jinping (kanan).
Presiden Amerika Serikat Joe Biden (kiri) dan Presiden China Xi Jinping (kanan). /REUTERS/Lintao Zhang

Olimpiade Beijing 2022 rencananya diselenggarakan 4 hingga 20 Februari 2022.

Isu boikot ini sudah terdengar beberapa bulan lalu, di mana AS ingin menunjukkan sikapnya ke tudingan pelanggaran HAM yang terjadi.

Baca Juga: Gotong Royong! Lebih dari 900 Personel Gabungan Terlibat Operasi Penanganan Darurat Pasca Erupsi Semeru

Baca Juga: Manjur Banget! Minum Rebusan Ini, Pegal Linu dan Sakit Punggung Sembuh Kata dr. Zaidul Akbar

Selain itu, Cina telah mengancam balas dendam ke AS. Hal ini diutarakan kemarin dalam konferensi pers rutin Kementerian Luar Negeri yang menanggapi pertanyaan jika boikot jadi diambil pemerintah Biden.

"Saya ingin menekankan bahwa Olimpiade Musim Dingin bukanlah panggung untuk sikap dan manipulasi politik," kata Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Cina, Zhao Lijian.

Sementara itu komite Olimpiade Internasional (IOC) mengatakan, pengiriman diplomatik adalah keputusan politik murni dari setiap pemerintah, yang sepenuhnya dihormati oleh IOC dalam netralitas politiknya.

Hal ini memperjelas bahwa olimpiade dan partisipasi para atlet terlepas dengan kegiatan politik.***

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah